TRIBUNNEWS.COM - Rayakan Natal 2023 bersama dengan keluarga besar, Citra Scholastika merasakan adanya perbedaan di tahun ini.
Momen perayaan Natal 2023 ini terasa begitu istimewa bagi Citra Scholastika bersama dengan keluaganya.
Merayakan Natal dengan keluarga besarnya, namun rupanya Citra merasakan ada yang berbeda dari tahun sebelum-sebelumnya.
Usut punya usut, ternyata perayaan Natal yang setiap tahunnya digelar di kediamannya, kali ini tak lagi demikian.
Kini, perayaan Natal keluarga Citra diadakan di kediaman rumah sepupunya.
Pengakuan itu dikatakan wanita berusia 29 tahun, dikutip dalam YouTube Intens Investigasi, Senin (25/12/2023).
"Tahun ini aku merasakan Natal yang berbeda, karena Natal tahun ini tidak merayakannya di rumah Citra, tapi di rumah sepupu Citra," ujar Citra.
Meskipun demikian, Natal kali ini tetap begitu istimewa bagi dirinya.
Sebab, keluarga jauh yang berasal dari luar negeri pun rela menyempatkan datang ke Indonesia.
"Kenapa, karena tahun ini lebih mengumpulkan banyak saudara dari berbagai daerah bahkan ada yang dari luar negeri juga datang," imbuhnya.
Baca juga: Sering Ditanya Kapan Nikah, Citra Scholastika Selalu Beri Jawaban Ini
Tak hanya itu, hal ini juga bagian dari keinginan Citra agar sang mama tak merasa kewalahan akibat selalu memasak untuk keluarga besarnya.
"Karena mamaku juga sudah lebih sepuh ya walaupun masih energic, tapi aku pengin banget Mama menikmati Natal lebih santai."
"Biar bisa kumpul dan ngobrol-ngobrolnya nggak dalam keadaan yang capek atau ribet karena masak," jelas Citra.
Pelantun lagu Pasti Bisa tersebut mengaku, meskipun Natal tak lagi digelar dirumahnya, sang mama tetap mencurahkan cinta kasihnya melalui sentuhan olahan masakannya.
"Karena mamaku suka banget masak, cuma tetap walaupun tempat yang berbeda Mamaku tetap memberikan santapan yang diolah langsung dari tanda cinta mama," terangnya.