News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Derby Romero Bangga Bisa Main Film yang Disutradarai Dimas Anggara

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Derby Romero ditemui usai jumpa pers film #OOTD, Senin (22/1/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Derby Romero senang bisa terlibat dalam proyek film pertama Dimas Anggara sebagai sutradara.

Diketahui, Dimas Anggara debut sebagai sutradara untuk film #OOTD (Outfit of The Designer).

Bukan tanpa sebab, Derby senang sebab dirinya mengaku sudah lama bersahabat dengan Dimas.

Sebagai sahabat, Derby memang sudah lama menantikan film pertama dari Dimas Anggara.

Baca juga: Dimas Anggara Tegang, Film Pertamanya sebagai Sutradara Bakal Tayang di Bioskop

"Gua senang banget, dari awal Dimas cerita gua akan jadi sutradara," kata Derby Romero ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (22/1/2024).

"Dia sahabat gua, gua pengin ada di proyek pertama dia sebagai sutradara. Pas gua main, ternyata dia emang udah saatnya jadi sutradara," lanjutnya.

Derby menilai, Dimas Anggara memang sudah saatnya sebagai sutradara.

Potensinya sebagai sutradara sangat memukau bagi Derby Romero.

Bagaimana Dimas berhasil membangun karakter para pemainnya dalam film #OOTD.

"Dia tahu apa yang dia mau, apa yang mesti kerjain para pemainnya, dari awal kita udah ngebahas titik per titik detail banget," jelas Derby Romero.

"Dimas mempercayakan kita semua dengan karakter masing-masing," lanjutnya.

Dalam film ini, Derby Romero berperan sebagai Azka.

Adapun film ini mengangkat tentang dunia fesyen khas Indonesia dan akan tayang pada 25 Januari 2024.

Selain Derby Romero, film ini juga dibintangi oleh Jihane Almira, Rangga Nattra, Asmara Abigail, dan masih banyak lagi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini