Kemudian dirinya juga mendapat tawaran untuk membintangi berbagai sinetron, yaitu Impian Cinderella, Bunga di Tepi Jalan, Benci Jadi Cinta dan masih banyak lagi.
Karier dirinya pun semakin melambung tinggi, tak hanya di sinetron saja, Ijonk pun melebarkan sayapnya ke film layar lebar.
Ijonk berhasil membintangi beberapa film layar lebar di antaranya, Diaspora Cinta di Taipei, Pacar Hantu Perawan, Penjaga Gunung Bromo dan Pocong Setan Jompo.
Lalu pada 2022-2024 ia didapuk untuk membintangi sinetron Takdir Cinta yang Kupilih dengan berperan sebagai Hakim Dirgantara Harsono.
Berkat aksinya di layar kaca membuatnya mendapatkan penghargaan sebagai Aktor Tersilet pada 2018 lalu.
(Tribunnews.com/Yurika/BN)