TRIBUNNEWS.COM - Perseteruan antara WNA asal Korea Amy BMJ dengan suaminya, Aden Wong masih hangat menjadi perbincangan publik.
Diketahui, perseteruan tersebut hingga menyeret nama pedangdut Tisya Erni yang diduga menjadi selingkuhan Aden Wong.
Sementara kasus yang telah masuk di kepolisian kini terus bergulir.
Amy BMJ juga telah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Selasa (19/3/2024) kemarin.
Pemeriksaan itu untuk menindaklanjuti soal laporan Amy terhadap Aden atas dugaan perzinaan dengan Tisya.
Kini masih berseteru dengan sang suami, Amy mengakui dirinya sudah 58 hari tak bertemu anaknya.
Amy menyebut dirinya terakhir bertemu dengan anaknya pada 21 Januari 2024.
"Hari ini adalah hari ke 58 dari semenjak 21 Januari kemarin," ungkap Amy, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (20/3/2024).
Lantas Amy mengatakan dirinya saat ini sangat merindukan anak-anaknya.
"Sudah tentu saya merindukannya," katanya.
Pada kesempatan itu, tak lupa Amy mengucapkan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Indonesia yang telah memberikan dukungan ke dirinya.
Baca juga: Ungkap Usaha Hubungi Aden Wong, Amy BMJ Akui Tak Dapat Balasan: Dia Mungkin Memblokirku
Karena dukungan tersebut, Amy menuturkan dirinya bakal tetap kuat menghadapi permasalahan hingga mendapatkan anak-anaknya kembali dari Aden.
"Terima kasih semuanya, terima kasih untuk semua dukungannya."
"Saya akan tetap kuat sampai saya mendapatkan anak-anak saya kembali," ucapnya.
Sunan Kalijaga Kecam Aksi Tisya Erni Ambil Anak Amy BMJ
Di sisi lain, pengacara Sunan Kalijaga turut menyoroti soal permasalahan Amy BMJ dan Aden Wong.
Bahkan Sunan Kalijaga mengecam aksi pedangdut Tisya Erni mengambil paksa anak Amy BMJ hingga menduga Aden Wong melakukan penggiringan opini.
"Dalam video (yang beredar) terlihat jelas bahwa dia (Tisya) mengambil dalam arti menggendong, lalu membawa pergi seorang anak, membawa pergi, menjauhkan anak tersebut dari ibu kandungnya (Amy)," kata Sunan Kalijaga dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Selasa (19/3/2024).
Sunan Kalijaga juga menyoroti alasan Tisya Erni dan Aden Wong mengambil anak dari Amy BMJ itu.
"Jelas-jelas mempertontonkan sesuatu yang tidak baik, yang pasti saya melihat logika saja ya, seorang ibu (Amy) terhadap anak bayinya yang infonya masih menyusui, emang apa sih yang mau dia perbuat?"
"Masa iya sih ibunya tega melakukan hal-hal yang bertendensi negatif hanya karena berbicara asuransi," tegasnya.
Baca juga: Uya Kuya Nilai Richard Lee Kurang Etika Munculkan Anak Amy BMJ di Podcast: Belajar Deh Sama Gue
Selain itu, Sunan juga menduga pihak Aden Wong sengaja melakukan penggiringan opini yang membuat Amy semakin tersudut.
"Mungkin ini salah satu opini yang mungkin saja, dibentuk, dibangun yang membuat Amy ini tersudut," ungkapnya.
"Coba bayangin, dia sudah diambil haknya, dia memperjuangkan haknya untuk mendapatkan keadilan, untuk mendapatkan anaknya, yang dia dapat dari pihak Aden wong malah melemparkan isu dengan membangun dan menggiring opini publik, dengan ibunya tukang mabuk, begini-begini," sambungnya.
Terkait hal itu, Sunan menyayangkan aksi pihak Aden Wong melakukan hal demikian.
"Ini kan sangat disayangkan, kenapa harus melakukan upaya-upaya seperti itu, menggiring opini, membuat citra negatif terhadap Amy," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Ifan/Gabriella)