Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presenter Olla Ramlan mengatakan bahwa dirinya belum berpuasa di ramadan tahun ini karena masih harus minum obat.
Pascamenjalani perawatan karena sakit lambung serta terpapar virus, Olla masih harus secara rutin mengonsumsi obat dari dokter.
Olla mengatakan bahwa obat yang diberikan oleh dokter tidak boleh sampai terputus dalam mengonsumsinya.
"Untuk sementara nggak boleh puasa, karena dua minggu aku harus ada obat dari dokter yang nggak boleh putus," ungkap Olla Ramlan di kawasan Tendean Jakarta Selatan, belum lama ini.
"Jadi lumayan nanti gantinya banyak," katanya.
Belum lama pulang dari rumah sakit, Olla sudah harus kembali beraktifitas bekerja. Ia memastikan kondisinya sudah membaik untuk kembali bekerja.
Baca juga: Soal Rumor Dekat dengan Herjunot Ali, Olla Ramlan Buka Suara: Kita Bersahabat Baik
"So far so good, lumayan enak, tapi aktivitas harus tetap berjalan harus tetap produktif," ujarnya sembari tertawa.
"Pusing, tapi harus jalanin, harus positif thinking, kalau mikirnya sakit ya akan sakit," sambungnya.
Beberapa waktu lalu Olla Ramlan harus dilarikan ke rumah sakit karena terpapar virus serta mengalami luka di lambungnya.
Hal itu membuat cairan empedunya naik, sehingga Olla merasa tidak enak untuk makan saat itu.