Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nama Icha Annisa Faradilla belakangan ini menjadi sorotan seiring kabar duka kematian Stevie Agnecya, seorang selebgram.
Pasalnya, banyak netizen yang menuduh bahwa mantan istri Samuel Rizal itu meninggal dunia karena disantet.
Warganet justru menuduh Icha Annisa Faradilla pelaku santet tersebut.
Tak terima dituding seperti, Icha pun buka suara dan menegaskan bahwa semua itu adalah fitnah.
"Astagfirullah, perbanyak istighfar untuk semua tuduhan, fitnahan yang dituduhkan kepada saya dan keluarga," tulis Icha di instagram, dikutip Minggu (24/3/2024).
Karena dampaknya ke keluarga juga, Icha akan membeberkan bukti bahwa dirinya bukanlah pelaku santet.
"Saya tidak bisa lagi untuk diam. Insya Allah saya akan segera klarifikasi dan memberikan bukti yang saya punya, terima kasih," tulis Icha.
Baca juga: Sahabat Sebut Stevie Agnecya Keluar Masuk Rumah Sakit Sebelum Meninggal, Penyakitnya Tak Diketahui
Icha menjelaskan bahwa tudingan ini rupanya sudah bergulir sejak tahun lalu.
Namun Icha tak menanggapi hingga akhirnya puncaknya saat Stevie Agnecya mengembuskan napas terkahirnya.
"Dari tahun lalu juga saya selalu memilih diam ketika saya difitnah, karena saya tidak ingin terjadi terus menerus keributan. Namun akhirnya seperti ini, semakin melebar dan memanas," jelasnya.
Menurut Icha, ia harus membuat klarifikasi sebab tak hanya dirinya yang kena dampaknya tapi juga suami, anak, dan orangtua.
"Fitnah yang semakin melebar dan memanas dari kalian sudah sangat mengganggu keluarga saya. Saya ingatkan ya, fitnah itu dosa besar, hati-hati kalian," ungkapnya.
Ia pun merasa terzalimi dengan isu yang dituduh bahwa dirinya adalah pelaku santet kepada almarhum Stevie sejak masih hamil.
"Sejak saya hamil tahun lalu, saya difitnah, dijatuhkan mental habis-habisan, saya diam karena saya percaya hanya Allah yang kuasa untuk membalas perbuatan orang yang zalim," tukasnya.
Curhat Stevie Agnecya merasa diguna-guna berbuntut tudingan terhadap Icha Annisa Faradilla
Pada 2023 silam, selebgram Stevie Agnecya pernah curhat di media sosial karena merasa diguna-guna alias disantet.
Postingannya kembali viral setelah Stevie Agnecya dikabarkan meninggal dunia.
Dalam curhatannya, Stevie membagikan potret rontgen tubuhnya. Terlihat dua benda asing di dalam tubuh Stevie.
Mulanya, ia masih berpikir logis dan meyakini dirinya memang sakit dan butuh dokter untuk menangani penyakit tersebut.
Hingga akhirnya, ia dirontgen, dan mendapati dua benda asing bersarang di tubuhnya.
"Kalau gak rontgen, dan dokter enggak tanya apa aku pasang spiral atau KB. Padahal aku gak pernah pasang apa-apa di tubuhku, apalagi susuk. Nauzubillah," tulis Stevie.
Dari situlah, Stevie merasa menjad korban santet.
"Aku dan suamiku yang selalu ada di sampingku, nggak akan tahu memang ternyata makin kita dekat sama Allah, makin ditunjukin semua bukti santet itu yang ada di tubuhku empat tahun," tambahnya.
Ibu tiga anak ini mulai merasa tak nyaman dan memutuskan rontgen pada 18 September 2023 lalu.
"Dan aku sudah diam.. masih dikirimin juga, ini hasil rontgen tanggal 18 September 2023 karena aku duduk mulai nggak nyaman, jadilah aku rontgen," jelasnya lagi.
Seolah mengetahui si pengirim santet, Stevie menasihatinya dan memintanya berhenti.
"Udahan yuk, kan bahagia katanya kamu apalagi lagi hamil."
"Ingat akhirat ya, aku doakan Allah akan membahagiakan kamu supaya nggak ada lagi waktumu dan keluargamu untuk jahatin aku ya," tandasnya.
Stevie meyakini orang tersebut tidak akan pernah mengaku telah mengiriminya santet.
"Aku tahu hal kayak gini gak akan ngaku. Maling ngaku penjara penuh guys."
"Semoga Allah segera memberi kesadaran untukmu dan keluargamu kalau ini musyrik ya dan nggak akan dimaafkan Allah," ujar Stevie.
Ia sekaligus menyinggung akan kematiannya.
"Apalagi sampai aku meninggal lho, tapi aku yakin aku selalu sehat, panjang umur, dan selalu dalam lindungan Allah," tandas Stevie.
Netizen kemudian penasaran dan bertanya-tanya sosok yang diduga mengirim santet terhadap Stevie Agnecya.
Hingga akhirnya nama Icha Annisa Faradilla mencuat dan dituding sebagai dalang di balik santet tersebut.