"Saya nggak tahu, karena saya nggak tahu saya nggak kesel," kata Anang Hermansyah.
Diakui suami Ashanty itu, dirinya belum mengetahui lebih dalam soal berita miring yang menimpa suami putri sulungnya tersebut.
"Nggak apa-apa saya belum tahu," tambahnya.
Ditanya soal kebenaran isu tersebut Anang Hermansyah pun meminta awak media untuk langsung menanyakannya kepada Atta Halilintar.
"Coba tanya Atta, tanya aja Atta dulu, nanti kalau Atta sudah jawab aku jawab," tutup Anang Hermansyah.
(Tribunnews.com/Gabriella)