Saat itu Natasha tak mempedulikan ucapan netizen di media sosial karena ia tahu orang-orang belum tahu cerita tentang adanya KDRT, sehingga tak mengerti apa yang dirasakannya.
"Tapi saya diemin aja saya gak peduli karena mereka gatau apa-apa," terusnya.
"Itu saya diemin karena belum ada berita soal KDRT itu keluar," lanjut Natasha.
Kini Natasha menuturkan bahwa orang-orang yang sempat mencibirnya mulai diam setelah Kimberly mengungkapkan adanya dugaan tindak KDRT.
Natasha menegaskan bahwa dirinya tidak mungkin marah dan emosi tanpa sebab, terlebih lagi dirinya langsung menenamani Kimberly membuat aduan ke polisi soal dugaan tindak KDRT.
"Sekarang semuanya diem kan dan saya sebagai adik gak mungkin kesel tanpa sebab, nggak mungkin bikin story itu tanpa sebab," ujar Natasha.
"Ya lumayan tegang tadi dalam persidangan ini," terusnya.
(Wartakota/ARI) (Tribunnews.com/Bayu Indra)