TRIBUNNEWS.COM - Baru-baru ini, Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan memeriksa ketiga rumah Baim Wong dalam perkara sidang cerai.
Kehadiran PA Jakarta Selatan juga sekaligus untuk mempertemukan Paula Verhoeven dengan anak-anaknya.
Momen pertemuan tersebut pun diungkap oleh kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachmid.
Dikatakan Fahmi, ada penolakan dari anak-anak Baim saat bertemu dengan Paula.
"Ternyata anak-anak tetap menolak bahkan tetap berteriak-teriak."
"Jadi tadi pemeriksaan setempat atas permintaan saya selaku kuasa hukum Baim Wong supaya dilakukan pemeriksaan setempat," ungkap Fahmi ketika ditemui di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (21/3/2025).
Padahal menurut Fahmi, tak ada paksaan terhadap kedua anak Baim untuk mempertemukan dengan ibunya.
Lantas Fahmi menduga ada sesuatu yang tak beres terkait apa yang dialami oleh anak-anak kliennya.
"Tidak mau, anak-anak tidak bisa dipaksa, dia tidak mau, dia menolak. Tidak mau dengan ibunya."
"Jadi anehnya bagi saya apabila seorang anak tiba-tiba menolak kehadiran ibunya, ada apa dengan ibu tersebut sampai anaknya pun menolak, apalagi suaminya, suaminya sudah jelas pasti menceraikan dan anaknya saja menolak," beber Fahmi.
Adapun sebelumnya, sahabat Baim, Vista Putri juga sempat ikut bersuara mengenai huru-hara rumah tangga sang aktor dengan Paula.
Baca juga: Baim Wong Akui Butuh Ketenangan Jelang Putusan Cerai dengan Paula: Yakin Ada Hal yang Bikin Kaget
Vista Putri membenarkan anak-anak Baim yang sempat ketakutan saat bertemu dengan Paula.
Sahabat Baim itu mengklaim dirinya telah melihat bukti rekaman CCTV.
"Saya sudah melihat CCTV juga, anak-anak sendiri yang ketakutan dengan ibunya."