TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPUR - Ganda putri terbaik Indonesia, Meiliana Jauhari/Greysia Polii, langsung tersingkir di babak pertama turnamen Malaysia Terbuka Superseries. Dalam pertandingan di Putra Stadium, Bukit Jalil, Rabu (16/1/2013), unggulan ketujuh ini kalah 21-13, 19-21, 18-21 dari pasangan non-unggulan asal Korea Selatan, Ko A-ra/Yoo Hae Won.
Di babak awal ini, total ada empat ganda putri yang ambil bagian. Tiga wakil lainnya berhasil melewati hadangan. Suci Rizky Andini/Della Destiara Haris menang 21-14, 21-15 atas pemain Malaysia, Goh Liu Ying/Lim Yin Loo, Aprilsasi Putri Lejarsar Variella/Vita Marissa menang 21-10, 21-13 atas pasangan tuan rumah Amelia Alicia Anscelly/See To Chia Vern, dan Pia Zebadiah Bernadeth/Rizki Amelia Pradipta menang rubber game 18-21, 21-17, 21-13 atas pasangan Korea Selatan Choi Hye In/Kim So Young.
Namun di babak kedua nanti, tiga wakil Indonesia ini akan menghadapi lawan-lawan yang berat. Suci/Della akan bertemu unggulan kelima dari China, Bao Yixin/Tian Qing, Aprilsasi/Vita menghadapi unggulan ketiga dari Thailand, Duanganong Aroonkesorn/Kunchala Voravichitchaikul, dan Pia/Rizky akan bertemu unggulan kedelapan dari Jepang, Reiki Kakiiwa/Miyuki Maeda.
Dari sektor ganda campuran, Muhammad Rijal/Debby Susanto melangkah ke babak kedua setelah menang 21-18, 21-17 atas pemain kualifikasi dari Hongkong, Chan Yun Lung/Tse Ying Suet. Unggulan ketiga ini menunggu pemenang antara wakil Indonesia, Praveen Jordan/Vita Marissa, dengan pemain India, Tarun Kona/Ashwini Ponnappa.
Sementara itu Riky Widianto/Puspita Richi Dili harus mengakui keungulan pasangan Denmark yang merupakan unggulan kedelapan, Anders Kristiansen/Julie Houmann, yang menang 11-21, 22-20, 21-12. Satu lagi pasangan yang belum bermain, yaitu kakak-beradik Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth, yang akan menghadapi unggulan kedua dari Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen.