Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Syahrul Munir
TRIBUNNEWS.COM - Pebalap terbaik Indonesia di etape 3 Tour De Singkarak 2013, Aiman Cahyadi, mengatakan etape 4 yang digelar pada Rabu (5/6/2013) ini merupakan rute yang tidak kalah berat dibandingkan etape sebelumnya.
Meski demikian, pebalap asal DKI Jakarta itu tetap berupaya keras meraih posisi terdepan. "Rute besok tetap berat tapi kami berupaya berada di depan," ujar Aiman Cahyadi dalam keterangan persnya di Istano Rajo Basa Pagaruyung, Selasa (4/6/2013).
Pebalap Tour De Singkarak akan melanjutkan etape 4 dengan rute Sijunjung-Pulau Punjung sepanjang 189.5 kilo meter, Rabu (5/6/2013).