Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, SINGAPURA – Indonesia mencatatkan hasil negatif di nomor tunggal putra dan tunggal putri pada ajang Singapore Open Superseries 2013.
Pada pertandingan babak pertama di Singapore Indoor Stadium, Rabu (19/6/2013), hanya Tommy Sugiarto, Linda Wenifanetri dan Belaetrix Manuputty yang lolos ke babak kedua.
Tunggal putri peringkat 14 dunia, Linda Wenifanetri lolos ke babak kedua setelah mengalahkan Thulasi P.C asal India 21-23, 21-16, 21-16. Pada babak kedua, Linda akan berjumpa Kaori Imabbepu asal Jepang.
Sementara Belaetrix Manuputy mengalahkan Nichaon Jindapon asal Thailand 21-19, 21-14. Meskipun berhasil lolos ke babak kedua, namun kekasih Dionysius Hayom Rumbaka ini akan bertemu tunggal putri peringkat pertama dunia, Li Xuerui.
Indonesia menaruh harapan kepada Adrianti Firdasari dan Aprilia Yuswandari untuk dapat melaju ke babak kedua, sayang keduanya gagal.
Sementara di nomor tunggal putra, Indonesia menyisakan Tommy Sugiarto. Peringkat ke-20 dunia itu menang atas Lee Dong Keun, 22-20, 21-16. Pada babak kedua, Tommy melawan pebulu tangkis asal Cina, Wang Zhengming.