News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Qantas Dukung Indonesian Rugby Charity Lunch 2013

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rugby, olahraga mirip bola

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Qantas mengumumkan bentuk dukungannya untuk acara Indonesian Rugby Charity Lunch 2013 yang akan diadakan pada 24 Agustus 2013.

Perwakilan rugby Asia, Justin Sampson, dan mantan pemain rugby dalam Australian World Cup, Ben Darwin, akan diterbangkan langsung dari Australia oleh Qantas untuk menghadiri acara yang bermitra dengan Persatuan Rugby Union Indonesia (PRUI).

Nick McGlynn, Regional General Manager untuk Asia, mengatakan bahwa Qantas mendukung perkembangan permainan rugby di Indonesia melalui acara amal.

“Kami menyaksikan minat yang terus berkembang di Indonesia selama delapan tahun terakhir, sejak Qantas pertama kali bermitra dengan PRUI," katanya di Jakarta, Kamis (22/8/2013).

Pihaknya akan terus membangkitkan kesadaran di Indonesia, dengan tujuan yang paling utama  membangun tim rugby nasional untuk berkompetisi di tingkat global.

Rugby merupakan sejenis permainan sepak bola tim yang dimainkan oleh dua tim. Setiap tim mencoba mencetak skor dengan cara menyepak, melontar, atau membawa bola sehingga mereka dapat menyepak untuk melepaskan gol lawan atau menyentuh di belakang garis lawan. Tim yang mencetak poin paling banyak menjadi pemenang (Eko Sutriyanto)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini