TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Pasangan ganda putra Markus Fernaldi Gideon/Markis Kido berhasil meraih gelar perdana sejak berpasangan pada September. Tak tanggung-tanggung, gelar berkelas Super Series di Paris sukses dibawa pulang ke Tanah Air.
Gideon/Kido bermain melawan andalan Malaysia, Tan Boon Heong/Koo Kien Keat, di final, Minggu (27/10). Meski kalah jauh dari segi peringkat, Gideon/Kido justru tampil lebih percaya diri.
Kombinasi pukulan Gideon dan Kido berulangkali merepotkan pasangan Malaysia. Akhirnya, Gideon/Kido yang kini menduduki peringkat 65 dunia itu menang dua gim langsung 21-16, 21-18 dalam tempo 33 menit.
Berikut hasil lengkap final Prancis Super Series :
Ganda Putri
Bao Yixin/Tang Jinhua (CIN) vs Tian Qing/Zhao Yunlei (CIN), 21-13, 21-17
Tunggal Putra
Jan O Jorgensen (DEN) vs Kenichi Tago (JPN), 21-19, 23-21
Tunggal Putri
Wang Shixian/Porntip Buranaprasertsuk (THA), 21-18 21-18
Ganda Campuran
Zhang Nan/Zhao Yunlei (CIN) vs Xu Chen/Ma Jin, 28-26, 21-17
Ganda Putra
Markus Fernaldi Gideon/Markis Kido vs Koo Kien Keat/Tan Boon Heong (MAS), 21-16, 21-18
Bolanews/Tulus Muliawan