TRIBUNNEWS.COM – Fernando Alonso ternyata punya catatan apik tentang perjalanannya keliling dunia mengikuti balapan Formula One 2013. Dimulai dari Australia pada 17 Maret dan melakoni 19 seri sebelum berakhir di Brasil pada 24 November, Alonso mencatat dirinya telah meninggalkan rumahnya di Spanyol selama 276 hari.
Dari jumlah tersebut ia melakni 164 kali penerbangan ke pelosok dunia untuk ikut balapan F1. "Kalau ditotalkan lagi, maka saya berada dalam penerbangan selama 800 jam selama tahun ini, atau sama dengan 33 hari terus berada di angkasa," tulis Alonso di akun twitternya.
"Bayangkan, saya harus berapa kali melewati zona waktu berbeda, dan itu pastinya sangat berpengaruh pada keseimbangan jam biologis. Kerena itulah, balapan itu bukan semata menyangkut kecepatan mobil, tapi juga bagaimana mengatur menajemen perjalanan yang baik," tuturnya. (Tribunnews.com/den)