TRIBUNNEWS.COM - Pelari nomor jarak jauh putri Indonesia, Triyaningsih akhirnya mempersembahkan emas untuk kontingen Indonesia.
Ia menjadi pelari tercepat pada nomor 10.000 meter putri SEA Games 2013. Di ajang lari jarak jauh yang digelar di Wunna Theikdi Sport Stadium, Naypyitaw, Kamis (19/12/2013), Triyaningsih mampu membukukan catatan waktu 34 menit 32,68 detik setelah mengitari lintasan lari sebanyak 25 kali.
"Alhamdulliah akhirnya target saya tercapai. Saya sangat bersyukur dengan raihan medali ini. Akhirnya saya mampu mempertahankan emas," ujar Triyaningsih seperti dikutip Antara.
Menurut Triyaningsih, perjalanan untuk meraih medali di SEA Games tahun ini penuh dengan perhitungan dan perjuangan. Apalagi lawan yang dihadapi adalah pelarih tuan rumah, Phyu War Thiet, yang telah membuktikan kecepatannya pada nomor 5.000 meter.
Namun Triyaningsih mengaku tidak gentar dengan kekuatan lawan. Dengan strategi yang tepat akhirnya pelari asal Salatiga itu mampu menjadi yang tercepat.
"Ini adalah buah dari kesabaran. Saya tadi berlari dengan tenang meski tertinggal dari atlet tuan rumah. Namun, satu putaran menjelang finis saya langsung melesat dan finis di depan," ujar Triyaningsih yang juga meraih emas di nomor 10.000 meter SEA Games 2011.
Di sektor 10.000 meter putra, Agus Prayono tidak mampu menyumbang medali emas dan hanya mampu menyumbangkan medali perunggu setelah membukukan catatan waktu 30 menit 25,33 detik.
Medali emas dinomor tersebut direbut oleh atlet asal Vietnam, Van Lai Nguyen dengan catatan waktu 29 menit 44,82 detik dan medali perak direbut atlet asal Thailand, Boonthung Srisung dengan catatan waktu 29 menit 46,61 detik.
Sementara itu Sekum PB PASI Tigor Tanjung mengaku sangat bangga dengan perjuangan Triyaningsih. Begitu juga sang pelatih Wita Witarsa yang tidak bisa menyembunyikan rasa bangganya.
"Strategi yang tepat adalah kuncinya. Komunikasi antara atlet dan pelatih berjalan dengan baik. Akhirnya kami bisa menambah pundi-pundi emas lagi," kata Tigor Tanjung.
Hingga hari kelima pelaksanaan SEA Games 2013 untuk cabang atletik, Indonesia telah mengumpulkan lima emas. Selain dari 10.000 meter putri emas didapat dari nomor 3.000 meter putri, lompat jauh dan jangkit putri dan jalan cepat putra.