TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPUR - Angga Pratama/Rian Agung Saputro membuktikan diri lebih baik dibanding pasangan muda China, Liu Xiaolong/Qiu Zihan. Dalam pertemuan keempat mereka di babak kedua Malaysia Open Superseries Premier, Angga/Rian menang straight set 21-18, 21-19, Kamis (16/01/2014).
Seperti tiga pertemuan sebelumnya, laga kali ini pun berlangsung ketat. Sepanjang pertandingan, kedua kubu bergantian memimpin dalam pengumpulan poin.
Adu serangan cepat dengan bola-bola pendek terjadi pada poin-poin terakhir pertandingan. Angga/Rian memimpin setelah poin imbang 13-13. Liu/Qiu sempat mendekat ke angka 19-20, tetapi ganda Indonesia berhasil menuntaskan poin terakhir untuk memastikan kemenangan.
Ini adalah kemenangan ketiga Angga/Rian dari empat pertemuan dengan Liu/Qiu. Dua kemenangan sebelumnya didapat di BWF World Championships 2013 dan Swiss Open 2012. Satu kekalahan mereka didapat di India Open 2013.
Di perempat final, Angga/Rian akan menghadapi pemenang laga antara Fran Kurniawan/Bona Septano (Indonesia) dan Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong (Korea), yang akan berlangsung malam nanti.