TRIBUNNEWS.COM,KOPENHAGEN - Tim Bulu Tangkis Indonesia meloloskan lima wakilnya ke babak Perempat Final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2014 di Kopenhagen, Denmark.Di nomor tunggal putra, satu-satunya wakil Indonesia, Tommy Sugiarto belum mengalami kesulitan di babak-babak awal. Tommy melangkah ke delapan besar setelah mengalahkan Hu Yun (Hong Kong), 21-10, 21-11.
Selain Tommy, empat wakil Merah-Putih juga lolos ke babak perempat final. Di ganda putra ada pasangan Angga Pratama/Rian Agung Saputro yang berhasil melaju usai mengalahkan ganda Thailand, Wannawat Ampunsuwan/Patiphat Chalardchaleam.
Ganda putri mengirim dua wakilnya ke babak delapan besar lewat pasangan Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris yang masing-masing menyingkirkan wakil tuan rumah. Greysia/Nitya memetik kemenangan untuk keempat kalinya atas Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen. Sedangkan Anggia/Della mengalahkan Line Damkjaer Kruse/Marie Roepke.
Wakil terakhir yang lolos adalah pasangan Praveen Jordan/Debby Susanto. Ganda campuran rangking 29 dunia ini berhasil menghentikan perlawanan wakil Rusia, Anatoliy Yartsev/Evgeniya Kosetskaya.
Partai perempat final akan berlangsung dalam dua sesi pada Jumat (29/8/2014). Berikut jadwal selengkapnya :
Sesi pertama
Dimulai sejak pukul 10.00 waktu Copenhagen atau sekitar pukul 15.00 WIB
- Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris vs Tian Qing/Zhao Yunlei (5/Tiongkok)
- Tommy Sugiarto vs Eric Pang (Belanda)
- Angga Pratama/Rian Agung Saputro vs Kim Ki Jung/Kim Sa Rang (5/Korea Selatan)
- Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari vs Reika Kakiiwa/Miyuki Maeda (7/Jepang)
Sesi kedua
Dimulai pukul 17.00 waktu Copenhagen atau sekitar pukul 22.00 WIB
- Praveen Jordan/Debby Susanto (INA) vs Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (3/DEN)