TRIBUNNEWS.COM, ROLAND GARROS - Novak Djokovic dan Rafael Nadal tanpa kesulitan melangkah ke perempatfinal Prancis Terbuka, dan petenis putri dua kali juara Serena Williams juga melaju ke putaran kedua.
Namun langkah manis itu tidak diikuti petenis unggulan keenam Eugenie Bouchad dan unggulan ke-10 Grigor Dimitrov.
Unggulan pertama Djokovic yang sedang mengincar gelar pertama di Prancis Terbuka dan menjadi orang kedelapan yang melengkapi karir Grand Slam, mengalahkan petenis berpengalaman Jarkko Nieminen dengan skor 6-2, 7-5, 6-2.
Kemenangan atas petenis berusia 33 tahun asal Finlandia itu merupakan kemenangan Djokovic ke-23 secara berturut-turut tahun ini.
Petenis berusia 28 tahun asal Serbia itu pada putaran selanjutnya akan menghadapi pemenang antara Gilles Muller dari Luxemburg atau Paolo Lorenzi asal Italia.
"Saya merasa terlalu emosi ketika saya kembali ke lapangan ini," kata Djokovic seperti dikutip AFP.
"Tahun ini saya bermain sangat bagus dan sejauh ini saya berharap saya akan mendapatkan kepercayaan diri saya," tambahnya.
Sementara itu Nadal membuka jalan untuk meraih gelar kesepuluhnya dengan menggulung petenis nomor 296 dunia Quentin Halys dengan 6-3, 6-3, 6-4.
Dalam pertandingan itu Nadal hanya butuh waktu satu jam 50 menit untuk menghentikan lawannya yang berusia 18 tahun itu.
Juara bertahan itu mengikuti turnamen ini dengan tanpa memenangi gelar tenis lapangan tanah liat Eropa untuk pertamakali sejak 2005.
Unggulan teratas putri dan peringkat satu dunia Serena Williams menang 6-2, 6-3 hanya dalam 59 menit melawan petenis kualifikasi asal Ceko Andrea Hlavackova.
Juara 2002 dan 2013, dan 18 kali juara turnamen besar, selanjutnya akan menghadapi Anna-Lena Friedsam dari Jerman.
Williams sekarang sudah memenangi 58 dari 59 pertandingan putaran pertama dalam turnamen besar sepanjang karirnya.