News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ganda Putra Terbaik Indonesia Tumbang di Babak Pertama Australia Terbuka

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan (kiri)/Hendra Setiawan, mengembalikan kok dari pasangan ganda Inggris, Andrew Ellis/Peter Mills pada laga babak penyisihan grup Piala Sudirman di Dongguan, Tiongkok, Selasa (11/5/2015).

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra terbaik Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, tak mampu melewati rintangan pada babak pertama Australia Terbuka di Sydney. Bertemu pasangan Korea Selatan, Ko Sung-hyun/Shin Baek-choel, Rabu (27/5/2015), Ahsan/Hendra kalah 19-21, 15-21.

Ahsan/Hendra membuka pertandingan dengan baik. Mereka sempat unggul 8-1 pada gim pertama. Namun, mereka terkejar di angka 10-10. Setelah bergantian memimpin, Ko/Shin berhasil lebih dulu meraih angka 21.

Pada gim kedua, Ko/Shin tak mau mengulang kesalahan yang sama seperti pada gim pertama. Mereka memimpin sejak awal dan bertahan hingga pertandingan berakhir. Ko/Shin akan menghadapi pasangan Tiongkok, Cai Yun/Kang Jun, di babak kedua.

Indonesia masih punya wakil dari nomor ini di babak kedua. Pasangan non-pelatnas, Markis Kido/Agripina Prima Rahmanto, berhasil menundukkan pasangan Amerika Serikat, Phillip Chew/Sattawat Pongnairat, 21-13, 21-15.

Sementara pasangan muda, Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf, melangkah ke babak kedua setelah menundukkan pasangan Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding, 22-20, 21-19.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini