TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim basket putra Universitas Pelita Harapan (UPH) pastikan satu tempat di LIMA Basketball Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference setelah mengalahkan tim Universitas Dharma Persada (Unsada) pada laga semifinal yang dihelat di Gelanggang Remaja Kecamatan Pulogadung, Jakarta (19/12).
Pada pertandingan tersebut UPH berhasil unggul 102-65.
Sama-sama berhasrat lolos ke babak final dan menyegel satu tempat di babak nasional, kedua tim memainkan tim inti mereka di awal kuarter. Kapten tim Christian Gunawan (1) ditemani Rival Tandra (7), Laurentius Steven (9), Kennard (10), dan Andri Danny (12) mengisi starting five UPH. Sang lawan, Unsada, memasang Fajar (6), kapten tim Samuel Bennedict (7), Bagas Pramudika (9), Akmal (15), dan Hadi (17).
Kuarter pertama berjalan timpang. UPH yang merupakan satu-satunya tim yang memegang rekor tak terkalahkan di ajang ini langsung tampil menekan di awal laga. Unggul 15-4 di lima menit pertama, UPH berhasil mengakhiri kuarter dengan keunggulan 28-13.
UPH makin dominan di kuarter kedua. Menguasai jalannya kuarter ini, UPH mampu melebarkan jarak poin dengan sang lawan. Anak asuh Stephen Metcalfe menutup persaingan di kuarter kedua 50-29.
Unsada gagal keluar dari pola permainan yang dikembangkan lawan. Hasilnya, Unsada tidak lebih produktif dari UPH dalam mendulang poin. Kuarter ketiga kembali menjadi milik The Eagles, 77-43.
Rival (7) menjadi bintang di laga ini. Sumbangan 15 poin, 12 rebound, dan dua assist yang diciptakannya mengantarkan UPH mengakhiri pertandingan dengan skor 102-65 atas Unsad.
Pelatih tim basket UPH, coach Stephen Metcalfe mengungkapkan bahwa kunci kemenangan timnya pada laga ini lebih kepada konsistensi dan fokus pemain dalam menjalani setiap pertandingan.
“Setiap pertandingan saya selalu instruksikan kepada para pemain untuk selalu menampilkan permainan yang maksimal tanpa memandang siapa pun yang menjadi lawan kami,” ujar Coach Met.
Raihan kemenangan UPH atas Unsada di laga semifinal ini, membuat UPH berhasil melaju ke babak final LIMA Basketball Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference 2015. Hasil positif ini turut pula memastikan tim UPH melaju ke fase LIMA Basketball National Season 4 berkat dua kuota untuk dua tim terbaik Greater Jakarta Conference yang disediakan Liga Mahasiswa.
Pada pertandingan final, tim UPH akan berhadapan dengan Universitas Esa Unggul yang di partai semifinal lainnya berhasil unggul atas Perbanas dengan skor 78-70.