TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Meski suaranya masih terdengar sedikit berat, Rudy Hartono menjawab lewat telpon bahwa saat ini fisiknya dalam kondisi baik.
Ia mengaku sempat pingsan saat usai berolahraga di sebuah pusat kebugaan yang terlihat di Mal Pondok Indah, Kebayoranlama, Jakarta Selatan, Kamis (4/8/2016) pagi.
Namun, setelah mendapatkan penanganan tim dokter di rumah Sakit Pondok Indah, Rudy disarankan untuk lebih banyak istirahat.
"Saya sudah baikan, kondisi saya sudah oke. Ini saya sudah berada di rumah. Tadi saya terjatuh setelah sauna. Saya merasa ada sedikit pusing terus enggak sadar sebentar. Kemudian, dibawa ke rumah sakit Pondok Indah dan ditangani oleh dokter dengan ada jahitan pada dahi agak ke atas. Yang jelas kepala memang terbentur lebih dulu. Oleh dokter disarankan istirahat karena ada jahitan itu. Ada trauma sedikit tapi saya sudah oke. Bagusnya dari hasil pemeriksaan tidak ada perdarahan atau tulang yang retak. Semua oke," jelas pria berusia 66 tahun tersebut lewat telpon.
Sejumlah sumber yang sempat ditemui Harian Super Ball, mantan pebulutangkis nasional Rudy Hartono dikabarkan jatuh usai nge-gym dan mendapatkan perawatan di salah satu rumah sakit.
Rudy yang terlihat kelelahan usai melakukan aktifitas olahraga di gym berjalan menuju sauna.
Namun, saat di dalam sauna tubuh peraih piala All England sebanyak delapan kali tersebut limbung, lalu jatuh ke lantai.
Diketahui bagian kepala yang terbentur lantai mengalami luka berdarah dan memar hingga diperlukan jahitan untuk menutup luka yang terbuka.
"Tadi siang itu saya dapat pesan singkat dari Rudy. Dia SMS kalau baru saja jatuh dan sedang mendapatkan jahitan. Cuma itu. Saat saya tanya lebih lanjut tidak ada jawaban. Saya telpon-telpon tidak diangkat," kata Imelda Wigoena, ketua harian PB Jaya Raya Jakarta. Diketahui, Rudy menjabat sebagai ketua umum di PB Jaya Raya yang bermarkas di Ragunan, Jakarta Selatan.
Saat tiba di rumah sakit, kondisi Rudy sudah siuman, namun masih terlihat lemas. Usai mendapatkan penanganan dari dokter di rumah sakit Pondok Indah, mulai dari jahitan di kepala dan pemeriksaan rontgen di bagian kepala, Rudy diijinkan untuk pulang ke rumahnya.
"Saya sudah enggak apa-apa. Ini sekarang sudah ada di rumah bersama anak dan istri. Saya diminta untuk istirahat saja oleh dokter," kata Rudy, yang mengaku masih aktif berolahaga
Rudy yang kini berusia 66 tahun memang masih aktif berolahraga. Ia rutin bermain golf dan nge-gym. Rudy adalah salah satu legenda bulutangkis Indonesia.