News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Olimpiade Brasil 2016

Yel-yel dan drum Band Pelajar Sambut Tontowi dan Liliyana di Senayan

Penulis: Taufik Ismail
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sambil memegang bendera merah putih, mereka bernyanyi beragam Yel menyambut empat pahlawan Indonesia di bidang olahraga, yakni Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, ‎Eko Yuli, dan Sri Wahyuni.

Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelataran gedung Kemenpora, Senin (23/8/2016) malam, berbeda dari hari-hari biasanya.

Malam ini, halaman depan gedung kemenpora yang juga terdapat lapangan basket, ratusan orang berkumpul.

Sambil memegang bendera merah putih, mereka bernyanyi beragam Yel menyambut empat pahlawan Indonesia di bidang olahraga, yakni Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, ‎Eko Yuli, dan Sri Wahyuni.

Begitu turun dari bus Bandros ke empat atlet langsung berjalan kepada ratusan orang yang berasal dari Fakultas Ilmu Keolahragaan UNJ, dan siswa-siswi Ragunan.

Penyambutan para atlet juga bertambah meriah dengan atraksi drum band di lapangan parkir. ‎Suasana semakin riuh dengan suara kembang api.

Usai menyapa warga yang telah menunggu di lapangan parkir. Ke empat atlet melakukan prosesi potong tumpeng dan penyerahan simbolis hadiah uang kepada Tontowi/Liliyana yang masing masing mendaptkan Rp 5 miliar, juga kepada Eko Yuli dan sri Wahyuni yang masing-masing Rp 2 miliar.

Proses potong tumpeng dan pmeberian hadiah dihadiri oleh pejabat Kemenpora dan pimpinan DPR RI.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini