News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PON 2016

Tim Voli Putri Sulawesi Utara Kalah Kelas dari Jabar

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, SOREANG - Tim Voli Putri Sulawesi Utara (Sulut) berhasil tembus ke putaran perebutan medali perunggu setelah kalah dari Tim Tuan Rumah Jawa Barat (Jabar) pada putaran semifinal bola voli indoor putri PON XIX Jabar di Gelora Sabilulungan si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jabar, Selasa (27/9).

Aprillia Manganang cs sejak awal pertandingan mendapat ejekan ribuan pendukung Jabar yang tumpah ruah di tribun.

Set pertama angka saling kejar mengejar, namun mental Tim Putri Sulut seakan goyah, pasalnya beberapa serve yang dilakukan pevoli Sulut ada yang tersangkut di net dan ada yang jatuh di luar lapangan menyebabkan keuntungan bagi Jabar.

Set pertama pun dimenangkan Jabar dengan skor akhir 17-25.

Memasuki set kedua, pertarungan sengit terjadi, Aprillia berhasil mendapatkan poin lebih dahulu.

Namun, sejumlah smash yang dilancarkan Aprillia atas bantuan rekan-rekannya ditepis Jabar hingga set kedua berakhir dengan skor 18-25 dimenangkan Jabar.

Set ketiga pun dilanjutkan, lagi-lagi Aprillia yang menjadi ujung tombak Sulut yang mengamuk memberikan serangan bertubi-tubi sehingga berhasil memimpin skor.

Beberapa waktu berselang pada set ke tiga, Jabar berhasil mengejar kedudukan bahkan meninggalkan menjadi 7-16.

Melihat kondisi itu, Pelatih Tim Voli Putri Sulut, Jonatan pun mengeluarkan Aprillia bersama pemain starter lainnya secara bertahap.

Menjelang akhir set ke tiga, Sulut yang mengandalkan pemain cadangan gagal mengejar ketertinggalan, pertandingan pun berakhir dengan skor 8-25 dimenangkan Jabar.

Jabar bertemu Jawa Timur di babak final, dan Sulut bertemu Papua Barat untuk memperebutkan medali perunggu hari ini, Rabu (28/9) pukul 12.00 WIB siang.

"Kita akui Jabar pemainnya rata-rata berkiprah di tingkat nasional, sedangkan Sulut pemain pemula," ujar Jonatan.

Ia menambahkan, pada set ke tiga ia sengaja mengeluarkan Aprillia dan pemain lainnya untuk disiapkan melawan Papua Barat nanti.

Meski pernah kalah melawan Papua Barat pada laga penyisihan, Jonatan mengaku akan berusaha dan optimis mendapatkan medali perunggu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini