TRIBUNNEWS.COM - Jorge Lorenzo memutuskan untuk mundur dari MotoGP Jepang 2018.
Jorge Lorenzo sebenarnya sempat melakoni sesi FP1 MotoGP Jepang 2018 pada Jumat (19/10/2018).
Namun, Jorge Lorenzo gagal menyelesaikan sesi FP1 MotoGP Jepang 2018.
Baca: Jadwal Race MotoGP 2018 Thailand, Siaran Langsung dan Live Streaming Trans7
Dilansir BolaSport.com, Direktur Tim Ducati, Paolo Ciabatti, mengatakan bahwa kondisi Lorenzo tidak memungkinkan untuk melakoni balapan pada akhir pekan ini.
Seperti pada MotoGP Thailand 2018, Jorge Lorenzo terpaksa menikmati balapan sebagai penonton.
"Sepertinya ini adalah akhir dari pekan ini," kata Ciabatti yang dikutip BolaSport.com dari situs resmi MotoGP.
Baca: Klasemen MotoGP 2018: Cukup 1 Kemenangan Lagi, Marc Marquez Jadi Juara MotoGP 2018!
"Dia merasa lebih baik setelah istirahat dua pekan, tetapi akhir-akhir ini, saat dia mulai giat latihan malah sakitnya bertambah parah," kata Ciabatti
Menurut Ciabatti, kondisi cedera Lorenzo belum sepenuhnya pulih sehingga tidak bijak jika dia memaksa Lorenzo untuk tetap balapan di Jepang.
"Kami telah melakukan tes lagi dan melihat kondisi tulang Lorenzo belum membaik."
"Motegi bukan lintasan terbaik bagi Lorenzo ketika cedera."
"Kita lihat saja apa keputusannya tetapi terkait cedera ini sepertinya tidak bijak kalau memaksa balapan," kata Ciabatti menjelaskan.
Jorge Lorenzo mengalami cedera saat terjatuh pada balapan MotoGP Aragon 2018, September lalu.
Akibat kecelakaan tersebut, kaki kanan Lorenzo mengalami patah tulang metatarsal kedua dan dislokasi ibu jari.
Lorenzo sempat mencoba tampil pada MotoGP Thailand 2018, tetapi dia justru mengalami kecelakaan saat melakoni sesi latihan bebas.
Insiden inilah yang kemudian memaksa Lorenzo absen pada debut seri balap di Sirkuit Internasional Chang untuk MotoGP.
Kini, dua pekan setelah MotoGP Thailand musim ini, Jorge Lorenzo kembali absen karena cedera yang ia alami belum kunjung pulih.
Jadwal Live Streaming MotoGP
Jadwal race MotoGP 2018 di sirkuit Motegi, Jepang, bakal digelar pada Minggu (21/10/2018).
Siaran langsung MotoGP Jepang 2018 akan disiarkan langsung oleh Trans7.
Siaran Trans7 laga MotoGP Motegi juga dapat dinikmati melalui live streaming.
Berikut jadwal lengkap MotoGP Jepang yang telah dikonversi ke waktu Indonesia :
Jumat (19/10)/2018)
Latihan bebas (FP) 1 : 07.55 - 08.40 WIB
Latihan bebas (FP) 2 : 12.05 - 12.50 WIB
Sabtu (20/10/2018)
Latihan bebas (FP) 3 : 07.55 - 08.40 WIB
Latihan bebas (FP) 4 : 11.30 - 12.00 WIB
Kualifikasi : 12.10 - 12.50 WIB
Minggu (21/10/2018)
Race : 12.00 WIB
Klasemen sementara
Marquez mejadi pemimpin klasemen jelang MotoGP Jepang 2018, seri ke-16.
Marquez mengantongi 271 poin, disusul pembalap Ducati, Dovizioso.
Sementara, Rossi berada di posisi 3 klasemen dengan raihan poin 172.
Berikut klasemen lengkapnya:
Dilansir BolaSport.com, Pebalap legenda dari tim Yamaha, Giacomo Agostini, memberikan penilaian soal kemampuan Marc Marquez di MotoGP 2018.
Sepanjang MotoGP 2018, Marc Marquez (Repsol Honda) sudah memenangi tujuh seri dan semakin dekat dengan tangga juara.
Tujuh kemenangan itu pun mengantarkan Marc Marquez memuncaki klasemen sementara MotoGP 2018.
The Baby Alien yang masih berusia 25 tahun, selangkah lagi bisa meraih gelar ke tujuh sepanjang kariernya.
Giacomo Agostini yang merupakan pebalap Yamaha era 70an itu, menilai bahwa Marquez bisa mendekati rekornya, yaitu 25 gelar juara.
Baca: Valentino Rossi bilang Marc Marquez Bisa Kalahkan Rekornya di MotoGP
"Marquez sangat muda dan jika dia terus melaju seperti ini, dia bisa mendekat," kata Agostini yang dikutip BolaSport.com dari Marca.
Agostini pun mengaku tak cemas jika nanti Marquez bisa melampaui catatan rekornya tersebut.
"Rekor tercipta memang untuk dipecahkan, tetapi sebelum terpecahkan, rekor itu masih milik saya dan saya senang masih memegang rekor tersebut," tutur Agostini.
"Namun hari itu akan datang di mana para pebalap akan memecahkan rekor saya. Saya akan senang untuk para pebalap muda nanti yang berhasil," ujar dia menambahkan. (*)