TRIBUNNEWS.COM - Daftar pebulu tangkis yang akan menjadi peserta BWF World Tour Finals 2024 diketahui ada update per Rabu (13/11/2024).
Dalam updatenya, Indonesia telah berhasil meloloskan tiga wakil.
Terbaru, ada Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra) dan Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri).
Fajar/Rian dan Gregoria memastikan tiket BWF World Tour Finals 2024 setelah meraih kemenangan di babak 32 besar Japan Masters 2024 yang saat ini tengah berlangsung.
Fajar/Rian menang atas wakil Amerika Serikat, Chen Zhiyi/Presley Smith, 25-23 dan 21-11.
Sementara Gregoria atau yang akrab disapa Jorji mengalahkan wakil Jepang, Tomoka Miyazaki, 21-15 dan 21-12.
Adapun saat ini, Fajar/Rian menduduki ranking empat Race to Finals dengan 75.660 poin.
Sedangkan Jorji menempati ranking lima Race to Finals dengan 73.190 poin.
Meski masih menyisakan China Masters 2024, keberhasilan Fajar/Rian dan Jorji melaju ke 16 besar Japan Masters 2024 sudah mampu mengamankan tiket BWF World Tour Finals 2024.
Baca juga: Jadwal Badminton Japan Masters 2024 Selasa, 12 November: Fajar/Rian hingga Lanny/Fadia Beraksi
Fajar/Rian dan Jorji menyusul pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang telah lebih dulu memastikan diri lolos ke BWF World Tour Finals 2024.
Namun, nasib yang dialami Fajar/Rian dan Jorji berbeda dengan tunggal putra Jonatan Christie.
Meski berhasil lolos ke 16 besar Japan Masters 2024, hal itu tak membuatnya langsung lolos ke BWF World Tour Finals 2024 sama seperti Fajar/Rian dan Jorji.
Pria yang akrab dengan sebutan Jojo itu masih jauh dari zona aman untuk lolos ke BWF World Tour Finals 2024.
Saat ini Jojo masih tercecer di ranking 17 Race to Finals dengan 59.700 poin.