Jelang Kejuaraan Dunia Bulutangkis BWF 2019, Inilah Daftar Lengkap Wakil Indonesia yang Akan Berlaga
TRIBUNNEWS.COM - Awal pekan depan penikmat bulutangkis dunia akan dimanjakan dengan laga seru yang sarat dengan gengsi yakni Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.
Kejuaraan Dunia Bulutangkis tahun 2019 kali ini akan digelar di St. Jakobshalle, Basel, Swiss.
Kompetisi kejuaraan dunia ini akan berlangsung mulai tanggal 19 sampai 25 Agustus mendatang.
Dalam kompetisi ini, Indonesia akan diwakili oleh 16 pemainnya guna bertanding melawan wakil negara lainnya.
Baca: Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019: Gloria/Hafiz Bidik Tumbangkan Ganda Nomor Satu dari China
Baca: Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019, Ini Hasil Drawing BWF World Championship 2019
Baca: Ditayangkan di TVRI: Berikut Jadwal Wakil Indonesia di BWF World Championships 2019
Indonesia hanya akan menargetkan satu gelar juara dari World Championships 2019, yakni dari sektor ganda putra
Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Susy Susanti. Meski tak membebankan target tersebut pada sektor tertentu, diakui Susy ganda putra paling berpeluang dalam mendulang medali.
“Targetnya satu gelar dulu, dari sektor mana saja. Peluang paling besar memang ada di ganda putra. Tapi kemarin di Jepang (Japan Open) ada ganda campuran, ada tunggal putra, semoga mereka nanti bisa kasih kejutan juga, prestasinya lebih stabil lagi. Karena kita sudah dekat dengan Olimpiade, segala kemungkinan bisa terjadi. Semua negara juga sama,” kata Susy melalui laman resmi PBSI.
“Lalu untuk sektor putri kami harapkan ada peningkatan dari sebelumnya. Di ganda putri juga kami harapkan bukan cuma Greysia/Apriyani saja. Tapi pemain yang diturunkan bisa memberikan kejutan dan prestasi, bukan cuma datang meramaikan saja. Greysia/Apriyani juga kami harapkan bisa tembus semifinal" tambahnya.
"Di Kejuaraan Dunia ini kami harapkan mereka bisa lebih baik dan maksimal. Pada saat menekan ya tekan lawan, jangan mengendor. Harus lebih serius karena ini levelnya kejuaraan dunia", tandasny
"Untuk yang muda-muda kami harapkan bisa mendampingi Greysia/Apriyani. Untuk Della/Rizki juga harus membuktikan, mampu bersaing atau tidak. Kalau tidak bisa membuktikan, berarti SK prioritasnya akan kami tarik. Karena kan tujuan kami saat ini ke Olimpiade,” ungkap Susy.
Setidaknya ada 11 wakil Indonesia yang masuk dalam daftar unggulan, sehingga mereka akan langsung bertanding di babak kedua tanpa perlu melewati babak pertama.
Baca: Update Ranking BWF Pekan 33 Jelang BWF World Championships 2019: 8 Wakil Indonesia Duduki 10 Besar
Baca: PBSI Hanya Targetkan Satu Gelar di Kejuaran Dunia BWF 2019
Sektor Ganda Putra
Di sektor ganda putra, Indonesia akan kembali menurunkan pasangan ganda terbaik guna meraih prestasi terbaik di kejuaraan dunia tahun ini