Usai antar Pusarla V Sindhu raih juara dunia bulu tangkis BWF 2019, pelatih sektor tunggal putri India, Kim Ji Hyun, mengundurkan diri.
TRIBUNNEWS.COM - Kabar mengejutkan datang dari pelatih pebulu tangkis sektor tunggal putri tim India yakni Kim Ji Hyun yang memutuskan mengundurkan diri dari kursi kepelatihan karena alasan pribadi.
Kim Ji Hyun merupakan satu diantara sosok kunci yang terlibat dalam keberhasilan tunggal putri India, yakni Pusarla V Sindhu dalam meraih gelar juara dalam Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019.
Kim dipandang mampu berperan nyata dalam kemenangan Pusarla V Sindhu dalam ajang tersebut sekaligus mengharumkan India di kancah dunia.
Baca: Tajir Melintir, Segini Penghasilan Fantastis Pebulu Tangkis India, Pusarla Venkata Sindhu
Setelah sebelumnya Sindhu hanya mampu menjadi runner-up di dua final kejuaraan dunia di tahun-tahun sebelumnya,
Seperti Olimpiade Rio, Olimpiade Asia, dan Commonwealth Games.
Pullela Gopichan, selaku pelatih kepala olahraga bulu tangkis India, mengkonfirmasi perihal mundurnya Kim dari kursi kepelatihan tim sektor tunggal putri India.
"Memang benar, Kim telah mengundurkan diri karena suaminya kurang sehat. Suami Kim menderita semacam stroke neuro selama Kejuaraan Dunia. Jadi, kim bergegas kembali," kata pelatih kepala tim bulu tangkis India, Pullela Gopichand dilansir Tribunnews laman resmi BWF.
"Dia perlu merawatnya karena suaminya membutuhkan waktu sekitar 4 hingga 6 bulan untuk pulih," ucap Gopichand.
Baca: PV Sindhu Bakal Hadapi 2 Risiko Ini Setelah Torehkan Sejarah dalam Dunia Bulu Tangkis
Sementara itu, Sindhu mengatakan bahwa situasi yang tidak terduga membuat dia tidak punya pilihan.
Kecuali melanjutkan perjuangan menuju Olimpiade Tokyo 2020 tanpa Kim.
"Sangat disayangkan Kim harus pergi pada tahap ini. Saya berharap suaminya cepat pulih," kata Sindhu.
"Saya memiliki hubungan yang baik dengannya dan saya tahu itu akan menjadi awal yang baru bagi saya, tetapi itu adalah sesuatu yang merupakan bagian dari kehidupan olahragawan. Saya harus bekerja lebih keras dan saya yakin Pak Gopi dan BAI akan mengurusnya," tutur dia.
Ayah Sindhu, P V Ramana, mengatakan bahwa sang putri akan mencari bantuan dari pelatih tunggal putra, Part Tae Sang.