Sementara itu, dua pembalap dengan motor Honda yakni Marc Marquez dan Cal Crutchlow berhasil menginjakkan kaki di podium Sirkuit Phillip Island.
Dengan demikian, di antara para rider RC213V, Johann Zarco hanya lebih baik dari Jorge Lorenzo yang terbenam di posisi 16.
"Saya sudah menghubungi Alberto (Puig) untuk minta maaf karena posisi saya tidak cukup baik dibandingkan rider Honda yang lain," ujar dia.
"Namun, dia berkata, 'Tidak masalah. Kita akan meraih hasil yang berbeda di Malaysia'," kata Zarco.
Terlepas dari hasil minor Zarco, Honda sudah berhasil "mengawinkan" dua gelar juara dunia MotoGP 2019, pembalap dan konstruktor.
Skuad balap motor berlogo sayap tunggal tersebut sukses melanggengkan dominasi mereka dalam tujuh musim terakhir penyelenggaraan MotoGP.
Tercatat, selain pada tahun 2015, mereka selalu bisa membawa Marc Marquez ke singgasana juara dunia pembalap pada akhir musim.