TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki bulan November, Mal Artha Gading kembali menggelar event tahunan yaitu "MAG RUN 2019". Bertepatan dengan hari pahlawan kali ini MAG RUN 2019 berlangsung pada harI Minggu, 10 November
2019 bertempat di Area Parkir Persia, yang akan dibuka oleh Bapak Sigit Wijatmoko A.P., M.Si. selaku Walikota Kata Administrasi Jakarta Utara. Para peserta lari diajak untuk berlari bersama dengan mengusung konsep Fun Run yang bernuansa batik.
Baca: Tak Disarankan Banyak Makan Setelah Olahraga Lari, Bagaimana Tekan Nafsu Makan?
MAG RUN tahun ini terbagi atas MAG Run Kids dan MAG Run Adults. Dengan menyesuaikan kemampuan anak-anak dalam berlari, MAG RUN Kids 2019 dibagi atas 2 segmen yaitu Kids Run A untuk usia 3 - 5 tahun dengan jarak lari 1km sedangkan Kids Run B usia 6 - 8 tahun dengan jarak lari 2 km dengan ketentuan setiap anak harus berlari bersama 1 pendamping. Sedangkan untuk MAG Run Adults para pelari diajak untuk Fun Run bersama sejauh +/- 5,9 km.
Untuk ikut berpartisipasi peserta cukup membayar uang pendaftaran senilai Rp150.000,- untuk MAG Run Kids (sudah termasuk 1 pendamping) dan Rp 125.000 untuk MAG Run Adults. Setiap peserta yang telah mendaftar mendapatkan Starter Pack, Jersey, Mini Map, Nomor Dada, dan Prociuk dari sponsor.
Baca: Tak Lagi Muda, Orang Tua Zaman Now Ternyata Gemar Lari Marathon
MAG RUN 2019 kali ini semakin berkesan dengan pemberian medali kepada seluruh peserta lari sebagai wujud partisipasi keikutsertaan.
Diakhir acara MAG RUN 2019 setiap peserta berkesempatan untuk meraih Door Prizes yang akan diundi berdasarkan nomor Nomor Dada. Para peserta lari yang beruntung dapat membawa pulang Door Prizes yang sudah disediakan yaitu Motor New Honda Scoopy, Sepeda Polygon, HP VIVO Y 95, HP Xiaomi Realme 3, Logam Mulia 5 gram Aneka Logam, Voucher menginap di Hotel Borobudur dan Discovery Ancol dan berbagai hadiah hiburan serta voucher belanja yang tidak kalah menarik. (*)