Hingga akhir pertandingan, Wiggins dan Jacobs menjadi pembeda dalam timnya dengan mengoleksi masing-masing 31 poin dan 23 poin.
Deshaun Wiggins juga mencatatkan 9 rebound dan 3 asis, sementara 12 rebound dan 6 asis.
"Pertandingan ini adalah game defence. Kedua tim berjuang seratus persen dan sama-sama nervous," kata pelatih Satria Muda, Milos Pejic.
Sedangkan pelatih NSH Jakarta, Antonius Ferry Rinaldo menyesali kekalahan timnya.
"Saya, sebenarnya kami punya kesempatan untuk menang, tetapi kami banyak melakukan turn over terutama pada babak kedua," ucap Antonius Ferry.
Satya Wacana 109-115 Amartha Hangtuah
Pertandingan berhasil dimenangkan oleh Amartha Hangtuah setelah berduel ketat dengan Satya Wacana hingga perpanjangan waktu.
Hasil akhir pertandingan, Kelly Purwanto dan kolega menaklukkan Cassiopeia Thomas Manuputty dkk dengan skor 115-109.
Satya Wacana sempat unggul dalam kuarter pertama dan kedua.
Laga panas yang dihiasi aksi dunk Mntrell Williamns dan Hall Shane Hayward membawa mereka unggul jauh 17-5 pada kuarter pertama.
Hayward yang menjadi bintang dengan koleksi 31 poin di akhir pertandingan membawa Satya Wacana menutup kuarter pertama 32-24 berkat 11 poin yang dia cetak.
Pertarungan sengit kedua tim berlanjut dalam kuarter kedua, Laquavious Catton (18 poin) dan Charles Jackson (12 poin) menyumbang poin paling banyak untuk timnya Amartha Hangtuah hingga babak pertama.
Amartha Hangtuah masih tertinggal dari Satya Wacana 57-48.
Pada babak kedua, kuarter ketiga dan keempat, Kedua tim berduel sengit dan saling berbagi poin.