TRIBUNNEWS.COM - Pada Selasa (14/1/2020), Badminton World Federation (BWF) telah merilis daftar peringkat dunia terkini, yakni pekan kedua musim BWF World Tour 2020.
Pascaturnamen Malaysia Masters 2020 terjadi perubahan yang cukup signifikan di posisi sepuluh besar dunia pekan ini.
Di pekan awal musim ini, Indonesia masih mempunyai delapan wakil yang kokoh menduduki posisi 10 besar dunia.
Sementara, China dan Jepang masih mendominasi penguasaan ranking 10 besar dunia dengan mengirimkan sembilan wakil di berbagai sektor.
Di posisi keempat ada Korea Selatan yang berhasil merebut lima posisi di 10 besar dunia.
Sisanya diisi oleh Taiwan, Malaysia, Thailand, Hong Kong, Malaysia, India, Inggris, dan Spanyol.
• TVRI Resmi Tayangkan Laga Thomas Uber Cup dan BWF World Tour 2020; Total 26 Turnamen Bakal Disiarkan
Sayangnya, Indonesia gagal memperoleh gelar di Malaysia Master 2020 lantaran empat wakil di babak semifinal harus terhenti.
Kabar baiknya, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil naik satu peringkat sehingga bisa melanjutkan status pemain unggulan berkat permainan apiknya di Malaysia Masters 2020.
Dirangkum TribunPalu.com dari BWF Tournament Software berikut update peringkat 10 besar dunia pekan ketiga musim 2020 pascaturnamen Malaysia Masters 2020:
Tunggal Putra
- Kento Momota - Jepang
- Chou Tien Chen - Taiwan
- Anders Antonsen - Denmark
- Viktor Axelsen - Denmark
- Chen Long - China
- Jonatan Christie - Indonesia
- Anthony Sinisuka Ginting - Indonesia
- Ng Ka Long Angus - Hong Kong
- Shi Yu Qi - China
- Kanta Tsuneyama - Jepang