Beberapa kali Jakarta Garuda mampu memainkan variasis erangan mulai dari back attack, quick hingga open spike.
Hasilnya, set pertama, tuan rumah tertinggal dengan kedudukan 25 -22.
Kekalahan di set pertama berimbas pada penampilan SBS di babak kedua.
Serangan demi serangan yang dilancarkan Jakarta Garuda membuat para pemain SBS kalang kabut.
Beberapa kali smash yang dilakukan Randy Tamamilang maupun Hadi Suharto justru dapat diantisi[pasi barisan blocker tim jakarta Garuda.
Hasilnya, secara beruntun Jakarta Garuda kembali membungkam SBS dengan skor 25-20.
Kebangkitan Rendi Tamamilang dkk tersaji di babak ketiga dimana Rivan Nurmulki dan Yuda Mardianysah mampu menembus barisan blocker tim jakarta Garuda.
Selain itu, penampilan sang setter, Nizar Zulfikar berhasil memberikan variasi serangan yang dilakukan tim asuhan Ibarsjah Janu.
Set ketiga ditutup dengan kemanagan sang juara bertahan lewat skor 23-25.
Rendy Tamamilang dkk yang terlambat panas pada laga kali ini mengamuk di set keempat dengan menggulung Jakarta Garuda, 20-25.
Diset penentuan, tepatnya babak kelima, sang juara bertahan berhasil mengamankan kemenangan dengan skor tipis 14-26.
Dipertandingan selanjutnya, SBS akan menghadpai Lamongan Sadang MHS.
kendati merupakan tim debutan, Lamingan Sadang MHS merupakan klub yang banyak dihiasi pemain berlabe timnas Indonesia.
(Tribunnews.com/Giri)