News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tim Tenis Putri Indonesia Optimis Lewati Hadangan Pertama Kualifikasi zona Asia Oseania

Penulis: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim Tenis Putri Indonesia Optimis Lewati Hadangan Pertama Kualifikasi zona Asia Oseania

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Skuat Merah Putih terdiri dari Kholisa Siti Maisaroh, Tiara Naura Nur Azizah dan Joanne Lynn Hartono serta non playing captain, Okky Yonda.

Regu tuan rumah bakal bersaing dengan Srilanka, Nepal, Singapura dan Pasifik Oseania untuk merebut dua tempat teratas yang akan lolos ke babak final Kualifikasi zona Asia Oseania di Tarara, Australia, 22-27 Maret 2020.

Pada hari pertama, Senin (17/2) Kholisa Siti Maisaroh dan kawan-kawan akan menantang Nepal yang menempati posisi unggulan kedua.

“Kami optimistis bisa memenangi partai pertama meskipun lawan lebih unggul peringkatnya karena petenis Indonesia memang tidak banyak mengikuti seri turnamen Asia KU-14,” ucap kapten tak bermain, Okky Yonda.

“Mohon dukungan pecinta tenis di Indonesia agar Kholisa, Tiara dan Joanne mampu tampil maksimal di kandang sendiri,” lanjutnya.

Putri Indonesia harus mengikuti babak pra-kualifikasi karena hanya bisa bertengger di posisi ke-15 dari 16 peserta final kualifikasi Asia Oseania yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, tahun silam.

Di bagian putra, kompetisi tenis beregu yang telah bergulir sejak 1991 ini diikuti sembilan negara peserta, yakni Filipina, Malaysia, Nepal, Pasifik Oseania, Pakistan, Singapura, Srilanka dan Suriah serta Yemen.

Regu putra Merah Putih tidak perlu berjibaku di babak pra-kualifikasi dan berhak langsung melaju ke final kualifikasi Asia Oseania karena tahun lalu mampu menduduki posisi ke-12 dari 16 negara.

Format kompetisi WJTC ini menyajikan tiga partai yang terdiri dari dua pertandingan tunggal dan satu nomor ganda. Laga antar petenis tunggal nomor dua menjadi partai pembuka, disusul pertarungan antar petenis terbaik dari kedua negara serta partai ganda menjadi penutup.

WJTC Pra-Kualifikasi Asia Oseania

Putri

Srilanka
Nepal
Singapura
Indonesia
Pasifik Oseania
 

Putra

Grup A

Nepal
Pakistan
Suriah

Grup B

Srilanka
Malaysia
Yaman
Grup C

Singapura
Pasifik Oseania
Filipina
 

Jadwal Senin (17/2)

Putri

Indonesia v Nepal

Singapura v Pasifik Oseania

Putra

Grup A: Pakistan v Suriah

Grup B: Malaysia v Yaman

Grup C: Pasifik Oseania v Filipina

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini