News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

UFC

Dustin Poirier Jagokan Justin Gaethje Hentikan Rekor 12 Kemenangan Beruntun Tony Ferguson

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petarung MMA Asal Amerika Serikat, Dustin Poirier

TRIBUNNEWS.COM - Petarung asal Amerika Serikat, Dustin Poirier baru-baru ini melontarkan prediksinya terkait pertarungan sengit antara Justin Gaethje versus Tony Ferguson.

Justin Gaethje dijadwalkan akan menghadapi Tony Ferguson untuk memperebutkan sabuk ringan dalam ajang UFC edisi 249.

Setelah Khabib Nurmagomedov menarik diri dari pertarungan melawan Tony Ferguson akibat larangan berpergian ke negara lain.

Justin Gaethje muncul sebagai penantang bagi Tony Ferguson.

Menyikapi hal tersebut, Dustin Poirier mengaku lebih menjagokan Justin Geathje untuk memenangi laga melawan Tony Ferguson.

Baca: Conor McGregor Sindir Laga Khabib Nurmagomedov vs Tony Ferguson sebagai Game of Chicken

Poirier mengakui kemampuan yang dimiliki Justin Gaethje akan mampu membuat dirinya memenangi.

"Saya pikir Gaethje akan menjatuhkan Ferguson, kedua orang secara teknis tidak terlalu memiliki teknis tajam ketika datang ke arena pertarungan tetapi mereka berdua pejuang yang bisa saling mengalahkan," ujar Dustin Poirier, seperti dikutip dari MMA Junkie.

"Saya hanya berpikir Gaethje akan mendaratkan sesuatu besar untuk melukai Tony Ferguson," optimisnya.

"Aku telah melihat Tony terluka beberapa kali, saya hanya berpikir Gaethje akan pergi menjadi orang yang bisa menghabisinya," tambah petarung kelahiran Amerika Serikat.

Jika Gaethje mampu memenangkan pertarungan itu secara tidak langsung mengakhiri rentetan 12 kemenangan beruntun Tony Ferguson.

Justin Gaethje sendiri memang tengah dalam kepercayaan diri tinggi untuk melawan petarung-petarung hebat lainnya dalam perhelatan UFC 2020.

Setelah melawan Tony Ferguson, Gaethje sudah sangat ingin bertanding melawan petarung asal Irlandia, Conor McGregor.

Justin Gaethje sudah tidak sabar menantikan pertarungan melawan Conor McGregor untuk memperebutkan status petarung UFC kelas ringan terbaik.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini