TRIBUNNEWS.COM - Nasib sial nampaknya tengah menaungi pembalap andalan Suzuki Ecstar, Alex Rins.
Dua insiden berturut dialami oleh tandem dari Joan Mir di tim Suzuki Ecstar tersebut.
Pertama, dalam sesi latihan bebas ketiga (FP3) yang berlangsung di Jere Angel-Nieto, Sabtu (18/7/2020) Rins mengalami insiden yang melibatkan dirinya dengan Marc Marquez.
Dalam lap terakhir turn 4, Marc Marquez nampak terlihat sengaja menutup jalan dari Alex Rins yang ingin memperbaiki waktunya.
Baca: Hasil Kualifikasi MotoGP Jerez Spanyol 2020 - Fabio Quartararo Pole Position, Marc Marquez Ketiga
Baca: Manchester United & Chelsea Amankan Tiket Liga Champions, Leicester Cukup Liga Malam Jumat
Praktis, insiden tersebut sempat membuat Rins menunjukkan gesture kekesalannya terhadap pembalap asal Spanyol tersebut.
Rins dirugikan dengan catatan waktunya di FP3 yang tidak bisa ia perbaiki.
Namun dewi fortuna nampaknya masih bernaung bagi Marc Marquez, di mana race direction MotoGP memutuskan apa yang dilakukan juara dunia MotoGP 2019 itu bukanlah suatu pelanggaran.
Nasib buruk belum berhenti sampai di situ bagi Rins.
Alex Rins mengalami kecelakaan parah saat mengikuti sesi babak kualifikasi.
Rider andalan Suzuki itu mengalami kecelakaan tunggal yang mengakibatkan dirinya terjatuh dari motornya, tepatnya terjadi pada turn 11.
Kecelakaan tersebut nampaknya membuat Rins menerita cidera cukup parah.
Dilansir laman MotoGP, Rins mengalami dislokasi bahu kanan.
Kepastian tersebut disampaikan oleh Dr. Michele Zasa.
"Dia mengalami patah tulang-dislokasi pada bahu kanannya yang menyebabkan dia sangat kesakitan."
"Jadi setelah melakukan rontgen segera dia telah menjalani sedasi untuk meletakkan bahunya di tempat, yang sebenarnya jauh lebih menyakitkan daripada patah tulang."
"Langkah selanjutnya adalah dia sekarang akan pergi ke rumah sakit Jerez dan menjalani MRI untuk menilai tingkat cedera pada tendon."
Lebih lanjut, dokter dari tim Suzuki itu belum dapat memberikan kepastian apakah cedera yang dimiliki oleh Rins akan berlangsung lama atau sebaliknya.
Meskipun demikian, ia tidak menutup peluang sama sekali bahwa Rins akan absen di dua race awal musim ini.
"Saya tidak tahu bagaimana cara mengkonfirmasi sesuatu, tetapi saya pikir balapan besok sangat terganggu, tetapi sampai kita mendapatkan hasil tes saya tidak dapat mengkonfirmasi itu," tulis pernyataan sang dokter dikutip dari laman MotoGP.
Berdasarkan pernyataan tersebut, bukan tidak mungkin Rins dapat mengucapkan selamat tinggal kepada impiannya, terlebih untuk meraih titel gelarĀ juara dunia MotoGP 2020.
Jika benar nantinya Rins akan absen di beberapa minggu, maka dua seri race perdana MotoGP yang berlangsung di Spanyol itu tak bisa diikuti oleh pembalap andalan Suzuki tersebut.
Seri Jerez Angel-Nieto memang melangsungkan dua kali balapan untuk kurun waktu yang berurutan.
Seri perdana akan berlangsung 19 Juli nanti. Dilanjutkan race kedua yang masih di veneu yang sama, yakni 26 Juli mendatang.
(Tribunnews.com/Giri)