News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hari Olahraga Nasional

Menpora Berikan Penghargaan ke Ratusan Pelatih Berprestasi

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menpora Zainudin Amali pada Peringatan Hari Olahraga Nasioanal (Haornas) ke-37 dilakukan di GOR POPKI, Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (9/9/2020).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali memberikan penghargaan kepada 148 pelatih berprestasi.

Selain itu Menpora juga memberikan penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga kepada 34 insan terpilih.

Pemberian penghargaan tersebut dilakukan dalam acara peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-37 di GOR POPKI, Cibubur, Jakarta, Rabu (9/9/2020).

“Dalam Haornas ke-37 tahun 2020 ini, kami laporkan bahwa pemerintah telah memberikan penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga terhadap 34 orang dan 148 pelatih olahraga berprestasi,” kata Menpora.

Penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga bagi 34 orang itu terbagi dalam beberapa kategori yakni Pembina Olahraga, Olahraga Masyarakat, Akademisi, Jurnalis Olahraga, Pelatih, dan Atlet.

Dari kategori Pembina Olahraga, beberapa diantaranya adalah Ketua Umum PB WI (Wushu) Airlangga Hartarto, dan Djoko Pramono (Ketua Umum PB PABSI/Angkat Besi).

Sementara dari kategori atlet terdapat Ni Nengah Widiasih (para powerlifting), Dian David Michael Jacobs (para tenis meja), serta eks pebulutangkis Candra Wijaya.

Lebih lanjut, Menpora menegaskan bahwa peringatan ini harus dijadikan momentum Indonesia untuk membenahi sektor olahraga, khususnya yang berkaitan dengan tema besar Terkait Haornas 2020, yakni Sport Science, Sport Tourism, dan Sport Industry.

“Untuk menindak lanjuti tiga tema itu, sudah dilakukan nota kesepahaman (MoU) antara Kemenpora dengan Kementerian Perindustrian untuk Sport Industri, dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, untuk sport tourism,”

“Sementara MoU terkait sport science akan dilakukan setelah haornas 2020 bersama Kemendikbud dan Kementerian Riset dan Teknologi serta beberapa perguruan tinggi,” katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini