Sebagai informasi, sebelum kecelakaan terjadi, Momota berhasil memenangkan 11 turnamen yang luar biasa pada tahun 2019.
Musim 2019 merupakan yang luar biasa untuknya hingga menjadi pemain tunggal putra Jepang pertama yang memenangkan All England Open.
Kemudian dia mempertahankan gelar Kejuaraan Asia dan menjadi satu-satunya pemain keempat dalam sejarah yang meraih gelar juara dunia berturut-turut.
Tak mengherankan jika Momota dinobatkan sebagai Pemain Pria Terbaik BWF ini.
"Ada banyak hal yang bisa didapat dan direnungkan ketika Anda bermain di level tinggi.
"Jadi setelah turnamen selesai, latihan saya akan fokus dan sikap saya mungkin akan berbeda untuk memberikan yang terbaik pada turnamen.
"Saya pikir Anda akhirnya menyesal jika Anda takut atau tidak yakin, jadi saya berencana untuk melakukan yang terbaik yang saya bisa, dan mencari tahu apa yang perlu saya perbaiki," tandas pebulutangkis kelahiran 1 September 1994.
Sementara itu wakil Indonesia di All England 2021 total ada 7 pebulutangkis yang bakal berjibaku.
Seperti dinomor tunggal putra, dua pemain terbaik Anthony Sinisuka Ginting bersama Jonatan Christie.
Lanjut ganda putra diwakilkan tiga pemain, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/M. Rian Ardianto.
Sisanya masing-masing satu wakil nomor ganda putri yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva.
Live streaming All Englnd 2021 live TVRI