Tak ingin gegabah seperti musim lalu, Quartararo mencoba tetap fokus melakoni setiap balapan dan berusaha menghindari tekanan.
Mengunjungi psikolog olahraga lebih sering pada tahun ini, juga meningkatkan kepercayaan dirinya dan menjaganya tetap tenang, meski berada dalam momen sulit.
Itu terlihat saat Quartararo mendapat dua hukuman di Catalunya, ketika Race Direction memberikan penalti penurunan posisi finis karena melanggar track limit dan insiden wearpack.
Namun, ia juga bisa menjaga emosionalnya untuk tidak memaksakan jika tak memungkinkan untuk meraih kemenangan atau podium.
“Saya fokus melakoni balapan demi balapan, saya rasa itu cara terbaik,” tuturnya.
“Tentu saja, saya memiliki keunggulan yang bagus di klasemen, tapi kami harus memiliki pemikiran memulai paruh kedua musim ini seperti balapan pembuka di Qatar.”
Berikut Jadwal MotoGP 2021:
28 Maret - GP Qatar, Sirkuit Losail
4 April - GP Doha, Sirkuit Losail
18 April - GP Portugal, Sirkuit Portimao
2 Mei - GP Spanyol, Sirkuit Jerez
16 Mei - GP Prancis, Le Mans
30 Mei - GP Italia, Sirkuit Mugello
6 Juni - GP Catalunya, Sirkuit Catalunya