TRIBUNNEWS.COM - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu melangkah kakinya lolos ke Perempat Final Olimpiade Tokyo 2021 cabang olahraga bulutangkis.
Kepastian itu didapatkan setelah Greysia Polii/Apriani Rahayu mengalahkan Sayaka Hirota/Yuki Fukushima, pada Selasa (27/7/2021).
Greysia Polii/Apriani Rahayu berhasil menang rubber game 24-22, 21-13 dan 21-8.
Dengan hasil ini Greysia Polii/Apriani Rahayu keluar sebagai juara grup A dengan hasil tak pernah kalah dalam 3 pertandingan.
Kemenangan ini juga menghentikan rekor buruk 8 kekalahan beruntun pasangan Indonesia tersebut atas Sayaka Hirota/Yuki Fukushima.
Unggulan ganda putri Indonesia nomor 6 dunia ini pun berhak lolos ke Perempat Final menyandang status juara grup.
Baca juga: Faktor Lucky Kemenangan Greys/Apri atas Yuki/Sayata hingga Melaju ke Perempat Final Olimpiade 2021
Baca juga: Bulutangkis Olimpiade 2021: Minions & The Daddies Juara Grup, Perempat Final Tak Ada Perang Saudara
Keberhasilannya melaju ke Perempat Final membuat Eng Hian selaku pelatihnya harus mulai menyusun strategi kedepanya.
Salah satu yang akan dilakukan oleh Eng Hian yakni menjaga kondisi kebugaran Greysia/Apriyani.
Tak lupa juga meningkatkan pemahaman teknik karena saat ini belum mengetahui calon lawan di Perempat Final.
Calon lawan Greysia/Apriyani baru dapat diketahui setelah diundi malam ini.
"Untuk perempatfinal saya fokus ke penjagaan kondisi saja, menjaga kebugaran fisik dan teknik.
"Juga menjaga supaya tetap rileks dan kontrol ekspektasi. Perjalanan masih panjang," ungkap Eng Hiang dikutip dari laman Badmintonindonesia.
Pelatih ganda putri berusia 44 tahun itu beralih memberikan pandangannya terhadap kemenangan dari unggulan Jepang.
Menurutnya permainan sabar yang diterapkan anak asuhnya merupakan salah satu kunci utama.