Greys/Apri diharapkan bisa merusak dominasi wakil Negeri Tirai Bambu di Olimpiade 2021.
Satu-satunya cara ialah mengalahkan Chen Qingchen/Jia Yifan. Raihan medali emas menjadi harapan besar yang ditaruh pada pundak Greys/Apri.
Namun kembali lagi, misi tersebut tak akan mudah bagi pasangan ganda putri Indonesia ini.
Tantangan besar dihadapi Greys/Apri karena tidak didukung rekor bagus melawan pasangan nomor dua dunia tersebut.
Kedua pasangan itu tercatat telah berjumpa sembilan kali, dengan yang pertama terjadi pada 2017.
Hasilnya, Greys/Apri kalah head to head 3-6 dengan hanya memenangi sekali dari lima pertemuan terakhir mereka.
Greys/Apri wajib melupakan rekor pertemuan tersebut untuk bisa tampil nothing to lose.
Semangat Greysia Polii dan Apriyani Rahayu! Kami Bangga!
Link Live Streaming
Jadwal final ganda putri bulutangkis Olimpiade 2021
Senin, 2 Agustus 2021