TRIBUNNEWS.COM - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Rian Ardianto berhasil memastikan langkah ke babak perempat final French Open 2021, Kamis (28/10/2021).
Fajar/Rian menang dengan dua set langsung atas wakil tuan rumah, Christo Popov/Toma Junior Popov.
Pasangan yang kerap disapa Fajri ini menang dengan skor 21-12 dan 21-15.
Baca juga: Live Score French Open 2021: Fajar/Rian Tanding Pertama, Popov Bersaudara Jadi Lawan
Dengan hasil ini, Fajri tinggal menunggu pemenang antara Ben Lane/Sean Vendy melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Di atas kertas, mereka bakal melawan Hoki/Kobayashi.
Pasalnya, pasangan Jepang tersebut menjadi unggulan ke delapan di turnamen ini.
Sedangkan Lane/Vendu bertindak sebagai kuda hitam.
Jalannya Laga
Fajar Alfian/Rian Ardianto menjadi wakil Indonesia pertama yang tampil di babak 16 besar French Open 2021.
Fajar/Rian tampil melawan ganda putra wakil tuan rumah, Christo Popov/Tom Popov,
Di awal set pertama, kedua pasang pebulu tangkis saling melancarkan serangan.
Perolehan angka dari kedua pasang pebulu tangkis sangat ketat di awal set pertama.
Skor 5-5 menandai sengitnya perebutan poin dari keduanya.
Fajri lebih getol melancarkan serangan setelah kedudukan ketat di awal set ini.