TRIBUNNEWS.COM - Pembalap pabrikan BMW, Tom Sykes menandai comebacknya dengan mengikuti seri terakhir World Superbike 2021 di Indonesia.
Tom Sykes akan menjalani pengalaman balapan pertamanya di Sirkuit Mandalika, mulai 19-21 November 2021 mendatang.
Sebelumnya Tom Sykes harus absen tiga seri di Jerez, Portimao dan San Juan secara berurutan.
Absennya tom Sykes tak lain akibat insiden kecelakaan pada race kedua di Barcelona beberapa waktu lalu.
Baca juga: Jelang Balapan Superbike di Sirkuit Mandalika, Scott Redding Sempat Nyasar & Lihat Hal Unik
Baca juga: Prediksi Final Superbike di Mandalika Versi Juara Dunia 2011, Toprak Berada dalam Tekanan Rea
Momen comeback ini pun disambut dengan antusias oleh pembalap berusia 36 tahun tersebut.
“Saya tidak sabar untuk kembali ke BMW M 1000 RR." kata Tom Sykes dikutip dari laman GPone.
"Sudah lama sejak saya terakhir balapan dan jelas kami memiliki beberapa pekerjaan yang harus dilakukan untuk pulih." tambahnya.
Lebih lanjut, Tom Sykes juga tidak sabar dengan atmosfer yang bakal tersaji di Sirkuit Mandalika.
Ia menyebut antusiasme masyarakat Indonesia sangat besar dalam menggelar seri terakhir World Superbike musim ini.
Pembalap asal Inggris itu akan menjalani agenda penting dalam tiga hari penyelenggaraan World Super Bike di Sirkuit Mandalika.
Dikutip dari laman resmi WSBK, jadwal agenda balapan akan dimulai pada tanggal 19 November 2021.
Ada dua agenda penting pada hari tersebut yakni sesi latihan bebas pertama dan kedua.
Dilanjutkan pada hari kedua terdapat tiga agenda meliputi latihan bebas ketiga (FP 3), Superpole, dan race pertama.
Sementara, untuk hari terakhir akan menggelar agenda Warm-Up, Superpole dan race kedua.