TRIBUNNEWS.COM - Wakil Indonesia di ajang Indonesia Masters 2021 memang mendapat hasil yang berbeda-beda di babak 32 besar lalu.
Kejutan-kejutan tak terduga pun turut menghiasi babak 32 besar Indonesia Masters 2021.
Tersingkirnya Anthony Ginting dan Praveen/Melati barangkali masih segar dalam ingatan badminton lovers di Indonesia.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Indonesia Masters 2021 Hari Ini, Ginting Tersingkir, Jojo Tumpuan, Live MNCTV
Akan tetapi, tersingkirnya dua andalan Indonesia ini bisa terobati dengan laju positif dari pemain lain.
Salah satu wakil merah putih yang melaju cukup apik di babak pertama Indonesia Masters 2021 kemarin adalah pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Ahsan/Hendra tanpa kesulitan menyudahi perlawanan ganda putra Prancis, Popov bersaudara.
Mereka menang dalam dua gim langsung, 21-17 dan 21-14.
Baca juga: Daftar Unggulan yang Langsung Kena Mental di R1 Indonesia Masters 2021, Kejutan 3 Wakil Merah Putih
Tak cuma itu, ganda putra yang dijuluki The Daddies ini hanya memerlukan waktu 36 menit untuk memastikan kemenangan.
Jika diamati lebih dekat, permainan yang mereka tampilkan di babak pertama lalu terasa agak berbeda.
Ahsan/Hendra terlihat sangat nyaman kala bermain di Westin Resort, Bali ini.
Penguasaan lapangan menjadi salah satu kunci utama kemenangan mereka.
Ahsan dan Hendra sangat baik dalam melakukan rotasi.
Keduanya juga saling menambal pos yang kosong kala partner-nya maju mengambil posisi di dekat net.
Tak berhenti di situ saja, ada hal lain dari permainan The Daddies yang nampak berbeda.
Ganda putra ranking dua dunia tersebut tampil sangat agresif kala mengandaskan Popov bersaudara.
Penampilan agresif bisa dibilang tak kerap menjadi opsi bagi keduanya.
Faktor usia menjadi penyebab utama dari pilihan strategi permainan yang kerap ditampilkan.
Ahsan/Hendra biasanya mengandalkan drive-drive ciamik untuk memperoleh angka.
Selain itu, mereka tak akan sering mengangkat bola atau no-lob untuk mengantisipasi serangan lawan.
Namun di laga 32 besar Indonesia Masters 2021 lalu, mereka tak segan membombardir pertahanan Popov bersaudara.
Pukulan-pukulan smash dari Mohammad Ahsan terlhat sangat kencang menghujam.
Selain itu, antisipasi ciamik dari Hendra Setiawan makin agresif di seri Bali ini.
Bisa jadi, kehadiran keluarga masing-masing di venue Indonesia Masters 2021 menjadi obat tersendiri bagi mereka.
Hadapi Ganda Jepang
Harapannya, performa tersebut bisa terus berlanjut kala The Daddies berlaga di babak 16 besar, Kamis (18/11/2021) nanti.
Pasalnya, Ahsan/Hendra bakal menghadapi lawan yang tak mudah di babak 16 besar ini.
Mereka sudah ditunggu oleh ganda putra Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Memang dari sisi head-to-head, The Daddies masih unggul dari sang lawan.
Akan tetapi, mereka perlu mewaspadai Hoki/Kobayashi versi Indonesia Masters ini.
Sebab kemampuan mereka semakin terasah kala ganda andalan Jepang lain, Kamura/Sonoda memutuskan pensiun.
Baca juga: Puasa Gelar Berlanjut, Praveen/Melati Belum Temukan Obat Pelipur Lara di Indonesia Masters 2021
Hoki/Kobayashi praktis menjadi andalan terdepan bagi Negeri Sakura di berbagai turnamen.
Otomatis lawan yang mereka hadapi semakin mengalami peningkatan.
Ahsan/Hendra boleh jadi akan melakukan kombinasi strategi di laga nanti.
Mereka barangkali tak akan terus tampil agresif dan menekan kala berhadapan dengan Hoki/Kobayashi.
Badminton lovers di seluruh Indonesia pastinya mendoakan dan berharap yang terbaik bagi kelancaran laju The Daddies di turnamen ini.
(Tribunnews.com/Guruh)