Hasilnya, mereka mampu unggul cukup jauh di awal gim kedua dengan skor 6-1.
Pada kedudukan 7-1, Marcus sempat mengganti raket setelah senar raketnya putus di tengah pertandingan.
Namun, Kevin mampu menutup area yang ditinggalkan oleh Marcus hingga akhirnya justru mampu meraih poin, skor 8-1.
Marcus/Kevin kemudian berhasil menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-2.
Seusai interval, Hoki/Kobayashi bangkit hingga mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 12-4.
Kedua pasangan kemudian silih berganti meraih tiga angka membuat kedudukan menjadi 15-7.
Setelah itu, Hoki/Kobayashi kembali memperkecil jarak setelah meraih dua angka beruntun, skor 15-9.
Tak mau kalah, giliran Marcus/Kevin yang kemudian meraih dua angka tambahan membuat kedudukan 17-9.
Hoki/Kobayashi kemudian seperti mendapat angin segar dan berhasil meraih angka demi angka untuk memperkecil jarak menjadi 18-15.
Marcus/Kevin berhasil mempertahankan keunggulan mereka hingga kedudukan 20-17 sebelum menutup gim kedua dengan kemenangan 21-17.
Seru di Gim Penentuan
Pada awal gim ketiga, Hoki/Kobayashi sempat unggul 0-2 lebih dulu sebelum menjadi 1-2 kemudian 1-3.
Marcus/Kevin kemudian berhasil meraih dua angka beruntun untuk menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Pasangan berjuluk The Minions itu bahkan sempat berbalik unggul 4-3 sebelum kembali disamakan 4-4.