Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tim Putri Warriors tampil apik pada gelaran Jakarta Softball Tournament dengan keluar sebagai juara usai mengalahkan tim Lakidende di Lapangan Softball Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/12/2021).
Friska Annisa pemain senior Warriors mengatakan kemenangan warriors atas Lakidende membuktikan bahwa dalam softball bukan hanya soal fisik dan teknik, mental bertanding dan pengalaman juga sangat menentukan.
“Lawan kita di final tadi itu tim yang juara PON kemarin dicampur pemain lain juga, mereka lebih muda. Secara fisik lebih prima dan siap dibanding kita,” kata Friska.
"Tapi ini sekaligus membuktikan kalau di sini usia tidak jadi masalah, faktor mental sangat dibutuhkan. Jadi kualitas dari tim softball bukan hanya dilihat dari fisik dan permainan saja tapi juga dari mental dan kekompakan tim,” jelasnya.
Sementara itu, pemain Warriors lainnya, Isti Dewiyanti menilai hadirnya turnamen ini sangat bagus.
Selain untuk kembali berkompetisi, hadirnya turnamen ini juga kedepan sangat bagus untuk pembentukan timnas softball.
“Kejuaraan kali ini bagus karena ada pemain junior dan senior, ini juga sudah lama tidak ada kejuaraan open jadi sangat seru. Beberapa tim rata dengan diperkuat pemain yang beragam usianya,” kata Isti seusai laga.
“Turnamen seperti ini memang sudah lama tidak ada karena pandemi dan terakhir ada PON dengan penerapan prokes ketat. Turnamen ini berhasil terselenggara dengan baik, buat kami senang banget dan semoga berpengaruh buat timnas nanti,” sambungnya.
Hal senada juga dikatakan oleh Marlon, ketua penyelenggara Jakarta Softball Tournament 2021.
Ia mensyukuri tournament yang terselenggara sejak 14 Desember lalu berakhir dengan lancar.
“Kondisi pertandingan sampai hari ini berjalan dengan lancar walaupun beberapa hari kita kena hujan dan sempat delay, tapi semuanya tetap berjalan lancar,” pungkasnya.