News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tanpa Praveen/Melati, Ini Daftar Lengkap 88 Atlet Pelatnas PBSI Tahun 2022

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelati Indonesia Melati Daeva Oktavianti (kiri) dan Praveen Jordan dari Indonesia meraih tembakan dalam pertandingan perempat final bulu tangkis ganda campuran melawan Zheng Siwei dari China dan Huang Yaqiong dari China selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 28 Juli 2021 .

Tanpa Praveen/Melati, Ini Daftar Lengkap 88 Atlet Pelatnas PBSI Tahun 2022

Laporan wartawan tribunnews.com, Lusius Genik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengumumkan daftar atlet badminton yang bakal menghuni Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, di tahun 2022. 

Pengukuhan para pemain pelatnas itu tertuang dalam Surat Keputusan nomor SKEP/007/1.3/2022 tertanggal 24 Januari 2022 yang ditandatangani Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna dan Sekretaris Jenderal Moh. Fadil Imran.

Sebanyak 88 pebulutangkis pelatnas 2022 terdiri dari atlet kategori Utama dan Pratama. 

Sebagian besar yang menghuni kategori utama di berbagai sektor adalah eksisting atlet alias atlet lama.

Sementara di kategori pratama sebagian besar diisi oleh para jawara Seleknas PBSI tahun 2022. 

Para atlet Pelatnas PBSI yang selama ini menjadi andalan masih dipertahankan. 

Di sektor tunggal putra misalnya masih ada nama Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie. 

Di nomor ganda putra nama-nama top seperti Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, serta Fajar Alfian/M Rian Ardianto, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan masih dipertahankan. 

Di ganda putri masih ada Greysia Polii/Apriyani Rahayu atau Siti Fadia Silva/Ribka Sugiarto.

Sementara di ganda campuran kini menempatkan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso. 

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Deava dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, didegradasi dari pelatnas PBSI. 

Dua pasangan tersebut didegradasi karena minim prestasi dalam dua tahun terakhir.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini