News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Andrea Dovizioso Masih Kesulitan Menemukan Cara Berkendara yang Tepat di Atas M1

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi Andrea Dovizioso bersama tim WithU Yamaha di Grand Prix pertama di Qatar musim 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Pembalap Yamaha, Andrea Dovizioso mengaku masih kesulitan untuk berkendara dengan baik di atas M1 miliknya.

Usai menyelesaikan balapan di Circuit of The America (COTA) Doviziosi belum memiliki strategi baru untuk menghadapi balapan di Portimao.

Berjarak 29 dengan Enea Bastianini di COTA, merupakan hal buruk bagi Divizioso.

Pembalap asal Italia itu harus menemukan cara yang tepat dalam menunggangi M1 miliknya.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung MotoGP Portugal 2022 di Sirkuit Portimao: Minggu 24 April 2022, Live Trans7

Baca juga: Lorenzo Bahas Masa Depan Marquez di MotoGP, Baby Alien Diprediksi Masih Sanggup Balapan 5 Tahun Lagi

Hukumnya wajib bagi Divizioso agar ia dapat bersaing sangat kompetitif pada seri balapan selanjutnya.

"Ketika Anda mengambil 29 detik, sulit. Ini sulit. Tapi saya tidak punya sesuatu yang baru untuk dikatakan," kata Dovi dikutip dari Crash.

"Maksud saya, kami tahu betul mengapa kami tidak kompetitif dan apa yang harus saya lakukan dengan cara yang berbeda dan mengapa hanya Fabio yang mampu melakukannya," sambungnya.

Rider MotoGP Andrea Dovizioso di GP Qatar musim 2022 (Website Resmi motogp.com)

Ketika balapan di COTA, Dovi memiliki jarak sebesar 22,5 detik dari Fabio Quartararo.

Namun Dovi telah mengakui bahwa Quartararo memang memiliki gaya berkendara yang cocok dengan Yamaha.

Sayangnya hal itu belum ia temukan selama empat seri balapan MotoGP 2022.

Hasil kurang baik dari kubu Yamaha nampaknya bukan hanya dialami oleh Dovi.

Baca juga: Jelang MotoGP Portugal 2022, Fabio Quartararo Siap untuk Kembali Merebut Podium

Ada juga Franco Morbidelli yang harus puas menyudahi balapan di COTA tepat berada di belakang Dovizioso.

Meski begitu, capaian poin antara Dovi dengan Frenkie terlihat jauh berbeda.

Selama empat seri balapan kelas premier MotoGP, Dovi hanya mampu mengantongi sebanyak 3 poin.

Andrea Dovizioso (4) dari Italia dan Tim WithU Yamaha RNF MotoGP selama tes MotoGP musim baru 2022 di Circuito Jerez - Angel Nieto pada 18 November 2021 di Jerez de la Frontera, Spanyol. ((Foto oleh Jose Breton/Pics Action/NurPhoto))
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini