TRIBUNNEWS.COM - Hasil imbang yang diterima Timnas Futsal Indonesia menghadapi Vietnam menjadi modal yang apik untuk cabor futsal meraih emas di SEA Games 2022.
Pada cabor futsal di SEA Games kali ini, hanya ada lima tim yang ikut berkompetisi.
Adalah Thailand, Indonesia, Malaysia, Myanmar, dan sang tuan rumah Vietnam.
Tim-tim yang biasanya menjadi lumbung gol seperti Brunei dan Kambojo memilih untuk tidak mengirim Timnas Futsal mereka di SEA Games edisi tahun ini.
Untuk itu, pemilihan gelar juara atau peraih emas ditentukan lewat sistem round rubbin atau setengah musim.
Baca juga: Hasil Futsal SEA Games 2022: Tendangan Gledek Sauqy Saud Bawa Timnas Futsal Curi 1 poin dari Vietnam
Baca juga: Atlet Pencak Silat Sabet Emas di SEA Games, Puan: Selamat kepada Tim Indonesia dan Pak Prabowo
Artinya, seluruh peserta dikumpulkan dalam satu grup dan akan bertandingan satu sama lain.
Peraih poin tertinggi akan dipastikan meraih emas, dan posisi kedua serta tiga berhak mendapatkan perak dan perunggu.
Jika ada tim yang kebetulan mengumpulkan poin yang sama, makan akan ditentukan lewat agresifitas gol kemudian baru head to head.
Malaysia dan Myamar adalah dua tim yang dapat dijadikan Timnas Futsal untuk meraih kemenangan dan mencetak gol sebanyak-banyaknya.
Pada pertemuan terakhir di ajang AFF 2021, Malaysia sukses Indonesia hajar dengan skor 5-1.
Pun dengan Myanmar, di babak semi final AFF, Indonesia secara perkasa sukses menghancurkan Myanmar dengan skor 6-1.
Timnas Futsal Indonesia berpeluang besar kembali meraih kemenangan mencolok dari dua negara tersebut di SEA Games kali ini.
Raihan enam poin dari Myanmar dan Malaysia akan menjadi modal yang apik bagi Timnas Untuk mencuri poin dari Thailand di partai pamungkas.
Secara kualitas, Timnas Futsal Indonesia memang metereng, Runtoboy dan kolega berada di level yang sama dengan Vietnam dan Thailand.