Rekap Hasil Malaysia Masters 2022, 4 Wakil Indonesia Gugur, Jonatan Christie Takluk dari Wakil Taiwan
TRIBUNNEWS.COM - Rekap hasil Malaysia Masters 2022 hari ini, Rabu (6/7/20202), empat wakil Indonesia harus tersingkir setelah kalah dari lawan masing-masing.
Hal yang mengejutkan, satu dari empat wakil Indonesia yang gugur adalah Jonatan Christie yang kalah di babak 32 besar Malaysia Open 2022.
Selain itu, tunggap putra lain dari Indonesia yang tersingkir adalah Tommy Sugiarto yang takluk dari wakil India, Parupalli Kahsyap dalam rubber game, 21-16, 16-21 dan 16-21.
Baca juga: Hasil Malaysia Masters 2022, Rahasia Apriyani/Fadia Melaju ke Babak 16 Besar Dalam Waktu 26 Menit
Selain dua tunggal putra, tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani juga harus angkat koper setelah kalah dari wakil China, Zhang Yi Man, dua gim langsung, 21-23 dan 14-21.
Kekalahan dua gim langsung juga dialami pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang kalah dari wakil Thailand, Dechapool Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan skor 11-21 dan 16-21.
Baca juga: Susah Payah Bekap Kenta Nishimoto, Ginting: Perebutan Juara Tetap Sengit Tanpa Axelsen-Lee Zii Jia
Jojo Kalah Dramatis
Kekalahan yang diterima Jonatan Christie kalah di babak 32 besar Malaysia Masters 2022 secara dramatis, Rabu (6/7/2022).
Hasil itu didapat usai Jonatan Christie takluk dari Wang Tzu Wei yang merupakan wakil Taiwan.
Berlaga di lapangan 4 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, pemain yang akrab disapa Jojo itu kalah lewat tiga gim, 16-21, 21-18, 25-27.
Sempat unggul di gim penentuan, di poin-poin krusial, Jonatan Christie harus kalah menyakitkan lewat game setting.
Laga begitu sengit langsung tersaji di awal-awal gim yang pertama.
Jonatan Christie dan Wang Tzu Wei sama-sama tampil ngotot untuk mengungguli lawannya.
Atas penampilan apik keduanya, skor terus berimbang di kedudukan 5-5 hingga 8-8.
Perolehan angka Wang Tzu Wei sempat memimpin 9-11 untuk menutup interval gim yang pertama.
Namun selepas interval, Jonatan Christie kembali mampu menyamakan kedudukan menjadi 11-11 lewat kesalahan yang dibuat Wang Tzu Wei.
Jonatan Christie sebenarnya sempat mampu unggul 2 angka saat unggul 15-13.
Namun keunggulan itu tak berlangsung lama setelah Wang Tzu Wei masih berhasil menyamakan kedudukan menjadi 15-15.
Setelah itu, Jonatan Christie kembali mampu unggul dan perlahan meninggalkan skor lawannya di kedudukan 19-15.
Keunggulan pemain andalan Indonesia itu terus berlanjut hingga menutup gim yang pertama dengan skor 21-16.
Memasuki gim kedua, laga super ketat kembali dialami Jonatan Christie.
Di awal-awal laga, Jonatan Christie sempat dengan cepat unggul 6-1 atas Wang tzu Wei.
Sayangnya, keunggulan Jonatan Christie tak berlangsung lama saat skornya berhasil dikejar hingga dibalik Wang Tzu Wei menjadi 6-8.
Setelah 7 angka beruntun, perolehan angka Wang Tzu Wei sempat mampu dihentikan oleh Jonatan Christie dan membuatnya kembali unggul 10-8.
Namun keunggulan Jonatan Christie juga tak berlangsung lama usai Wang Tzu Wei kembali cetak 3 angka beruntun untuk menutup interval gim yang kedua.
Selepas interval gim yang kedua, Jonatan Christie terus berupaya mengejar ketertinggalannya.
Upaya itu baru berbuah hasil saat Jonatan Christie mampu menyamakan kedudukan menjadi 17-17.
Sayangnya momentum itu tak berhasil dijaga oleh Jonatan Christie.
Memasuki poin krusial, Jonatan Christie kembali tertinggal dah harus melepaskan gim kedua dengan kekalahan 18-21.
Di gim penentuan, Jonatan Christie mencoba mendominasi jalannya laga sejak awal hingga berhasil unggul 8-3.
Meski Wawng Tzu Wei sempat mendekat, Jonatan Christie tetap mampu menutup interval gim yang kedua dengan kedudukan 11-7.
Selepas interval, Jonatan Christie kembali kehilangan ritme permainannya.
Keunggulan 14-9 hilang dengan cepat usai Wang Tzu Wei mendapat momentum untuk mengubah skor menjadi berbalik unggul 14-15.
Di poin-poin krusial, Jonatan Christie yang tertinggal 15-18 tak membuatnya menyerah begitu saja.
Jonatan Christie bahkan unggul terlebih dahulu 20-18 dan memperoleh match point.
Sayangnya, perolehan angka Jonatan Christie kembali mampu disamakan menjadi 20-20.
Setelah melewati drama yang panjang, dengan bergantian meraih match poin, Jojo harus kalah dengan skor 25-27.
Berikut Rekap Hasil Malaysia Open 2022 Hari Ini:
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Dechapool Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (11-21 dan 16-21)
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (21-16 dan 21-14)
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia vs Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (21-13 dan 21-10)
- Fitriani vs Kristin Kuuba (19-21, 21-18 dan 21-12)
- Tommy Sugiarto vs Parupalli Kahsyap (21-16, 16-21 dan 16-21)
- Putri Kusuma Wardani vs Zhang Yi Man (21-23 dan 14-21)
- Anthony Ginting vs Kenta Nishimoto (8-21, 21-14 dan 22-20)
- Gregoria Mariska Tunjung vs Qi Xuefei (21-10 dan 21-10)
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Lee Cheuk Yiu (21-16, 17-21 dan 21-19)
- Hafiz Faizal/Serena Kani vs Soong Joo Ven/Goh Liu Ying (19-21, 21-15 dan 21-18)
- Jonatan Christie vs Wang Tzu Wei (16-21, 21-18 dan 27-25).